News

Viral Video Shin Tae Yong Jewer Asnawi, Netizen: Chemistry yang Luar Biasa

292
×

Viral Video Shin Tae Yong Jewer Asnawi, Netizen: Chemistry yang Luar Biasa

Sebarkan artikel ini
Viral video Shin Tae Yong Jewer Asnawi
Twitter/@MafiaWasit

TIMNAS.CO – Sebuah video yang memperlihatkan pelatih menjewer telinga viral di media sosial Twitter. Sontak hal itu pun mendapat tanggapan beragam dari netizen yang melihat keakraban di antara keduanya.

Kejadian ini bermula ketika Asnawi hendak melakukan sesi foto bersama Shin Tae Yong sambil memegang bola. Namun, saat tengah merapikan meja dengan menggeser beberapa barang di atasnya, keusilan pemain berusia 23 tahun itu muncul.

Saat bola yang dipegang Shin Tae Yong hendak diberikan kepada Asnawi, pemain Jeonnam Dragons ini justru berlaku usil dengan meletakan bola tersebut di samping meja. Melihat hal itu, dengan spontan Shin Tae Yong melayangkan tangannya ke Asnawi.

Asnawi yang terlihat terkejut langsung menggenggam bola tersebut sambil tersenyum, begitupun dengan sang pelatih asal Korea Selatan itu. Tak sampai disitu, saat Asnawi meletakan bola di atas meja, Shin Tae Yong menjewer telinga sang atlet sambil merangkulnya bak seorang ayah dan anak.

Video berdurasi 22 detik yang diunggah oleh akun Twitter Komisi Wasit itu pun ditulis dengan keterangan “Efek ga jadi sleding Messi nih Asnawi”. Sontak hal itu langsung menuai tanggapan beragam dari netizen.

“Asnawi menyesal karena telah mengancam Messi akan dia sleding,” kata @Pal***.

“Sledding de maria aja nawi. Dengan ini emang benar dan nyata love languange kuch STY : Physical Attack wkwkwkwkwkwkkkk,” ucap pengguna akun @Bea***.

“Hubungan mereka deket bgt, chemistry yg luar biasa,” sambung @oli***.

Kendati demikian, banyak yang merasa terhibur dengan tingkah lucu Asnawi yang membuat Shin Tae Yong tersenyum dalam video tersebut.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia tengah mempersiapkan diri untuk melakoni pertandingan lanjutan melawan Timnas Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Duel elit tersebut diagendakan berlangsung pada Senin, 19 Juni 2023 mulai pukul 19.30 WIB.

Sebelumnya, Timnas Indonesia telah menghadapi Timnas Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Keduanya bermain dengan sangat gigih, sehingga pertandingan berakhir dengan hasil imbang tanpa skor.