Timnas Indonesia

Shin Tae-yong Tak Akan Sia-siakan Kesempatan Terakhir Lolos Olimpiade, Begini Katanya

103
×

Shin Tae-yong Tak Akan Sia-siakan Kesempatan Terakhir Lolos Olimpiade, Begini Katanya

Sebarkan artikel ini
Komentar Shin Tae-yong ke olimpiade
Foto/AFC

Shin Tae-yong harus menelan pil pahit usai timnya kalah 1-2 atas Irak U-23 pada perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Pada pertandingan tersebut sebenarnya mampu unggul terlebih dahulu, sayangnya mereka harus tertinggal 2-1 sampai akhir pertandingan.

Bukan cuman kalah, tapi Shin Tae-yong praktis sudah kehilangan dua kesempatan lolos ke Olimpiade 2023 di Paris nanti.

Kesempatan pertama adalah ketika kalah 0-2 lawan Uzbekistan U-23 di semifinal, andai saja menang maka otomatis langsung melenggang ke Olimpiade.

Kesempatan kedua, Shin Tae-yong harus tunduk dari Irak U-23 yang bermain apik terutama di babak kedua, yang membuat Shin Tae-yong harus kembali gigit jari melihat peluang lolos ke Olimpiade lepas dalam 2x perpanjangan waktu.

Praktis, saat ini Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia U-23 hanya memiliki opsi terakhir untuk bisa lolos ke .

Jika kalah, maka Timnas Indonesia U-23 harus puasa selama 70 tahun untuk kembali berlenggang ke turnamen yang hampir setara dengan Piala Dunia tersebut.

Tinggal memiliki satu kesempatan lagi, rupanya tidak ingin lagi membuang kesempatan ini.

Satu kesempatan tersisa tersebut yaitu bermain di pertandingan play off melawan wakil Africa, Guinea yang akan berlangsung di Prancis pada Kamis, 9 Mei 2024.

Usai pertandingan, Shin Tae-yong langsung memberikan istirahat total kepada pemain bahkan tanpa lagi menyentuh bola.

Hal ini disebut dapat membangkitkan kembali mental pemain yang dipaksa terus berjuang sebanyak 6 pertandingan estafet di Piala Asia U-23 2024.

“Tentu saja pemain sudah letih dan habis, mereka takan menyentuh bola selama 2-3 hari untuk recovery, baru kemudian kami akan menyentuh taktik dan analisis permainan lawan” ungkap Shin Tae-yong.

Tak ingin kembali gagal meski melawan kekuatan lawan yang belum pernah diketahui, namun Shin Tae-yong optimis dan berjanji tak akan melewatkan kesempatan terakhir ini.

“Saya akan berusaha sebaik mungkin untuk mengambil kesempatan terakhir ini (Lawan Guinea) untuk lolos ke Olimpiade 2024.” tegas Shin Tae-yong