Timnas.co – Sudah lebih dari sepekan Timnas Indonesia di Bali dalam rangka pemusatan latihan.
Pemusatan latihan dilakukan untuk mematangkan persiapan menuju Piala AFF 2022.
Fachruddin Aryanto, salah satu bek veteran Timnas Indonesia mengungkapkan jika kondisi tim saat ini baik-baik saja.
Malahan para pemain semakin kompak dan materi latihan bisa diterima dengan baik.
“Sangat bagus. Pemain begitu semangat dan kompak menerima materi latihan,” kata Fachruddin dikutip dari laman resmi PSSI.
Pemain lain, Yakob Sayuri juga berkata demikian. Pemain PSM Makassar ini mengaku kondisi fisiknya jauh lebih baik dari sebelumnya.
“Puji Tuhan, fisik saya sedikit meningkat. Setiap hari latihan (fisik) dua kali dan saya jadi jauh lebih baik. Semoga kondisi ini bisa bertahan sampai Piala AFF bergulir,” ucap Yakob Sayuri.
Baik Yakob maupun Fachruddin, kedua optimis Indonesia bisa juara.
“Saya ingin sekali bawa Timnas Indonesia juara Piala AFF,” kata Yakob.
“Kita harus berjuang sama-sama (menghadapi Piala AFF 2022),” kata Fachruddin.
Piala AFF 2022
Sebagaimana diketahui, Piala AFF tahun ini akan digelar menggunakan format robin round.
Artinya setiap tim akan melakoni dua partai kandang dan dua partai tandang.
Indonesia sendiri pada laga kandang nanti akan menjamu Kamboja di pertandingan pembuka dan Thailand di pertandingan ketiga.
Sementara laga tandang Indonesia akan dimulai dari markas Brunei Darussalam.
Terakhir anak buah Shin Tae-yong akan bertandang ke markas Filipina.
Jadwal Indonesia di Piala AFF 2022
23 Desember 2022 (home)
Indonesia vs Kamboja
26 Desember 2022 (away)
Brunei Darussalam vs Indonesia
29 Desember 2022 (home)
Indonesia vs Thailand
2 Januari 2023 (awal)
Filipina vs Indonesia
Daftar pemain di pemusatan latihan
Kiper: Nadeo Arga Winata, Muhammad Riyandi, Syahrul Trisna,
Belakang: Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, Jordi Amat, Sandy Walsh, Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Pratama Arhan, Hansamu Yama, Andy Setyo, Edo Febriansyah
Tengah: Marc Klok, Syahrian Abimanyu, Marselino Ferdinan, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Dzaky Asraf, Yakob Sayuri, Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani,