Timnas Indonesia

Soal TC di Eropa, Kapten Timnas Indonesia U-20: Kami Bermain Lebih Matang

112
×

Soal TC di Eropa, Kapten Timnas Indonesia U-20: Kami Bermain Lebih Matang

Sebarkan artikel ini
Kapten Timnas Indonesia U-20
Duel Timnas Indonesia U-20 vs Malaga U-19. Foto: PSSI

Timnas.co – Kapten , Muhammad Ferarri buka suara usai ditahan imbang Malaga U-19. Duel tersebut sekaligus menutup rangkaian training camp U-20 di Eropa.

Sebagaimana diketahui, training camp (TC) di Eropa merupakan bagian dari persiapan Timnas Indonesia U-20 menghadapi dan Piala Dunia U-20 tahun depan.

Indonesia memastikan diri lolos Piala Asia U-20 setelah meraih titel juara grup pada kualifikasi lalu. Sementara untuk Piala Dunia U-20, Indonesia lolos dari jalur tuan rumah.

TC di gelar di dua negara yaitu di Turki dan Spanyol. Sebulan lebih 34 penggawa Timnas Indonesia U-20 berlatih sambil menggelar laga uji coba.

Terhitung sebanyak 11 pertandingan laga uji coba yang dilakoni skuad besutan Shin Tae-yong selama berlatih di dua negara tersebut.

Timnas Indonesia mengemas tiga kemenangan, lima kekalahan, dan tiga kali seri dari semua pertandingan.

Meski bersifat pertandingan persahabatan sejatinya hasil ini bisa dijadikan barometer kemampuan tim sebelum bertarung di Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20.

Mengapa tidak. Bertanding di Piala Asia U-20 dan iala Dunia U-20 Timnas Indonesia akan bertemu lawan-lawan sepadan bahkan lebih kuat dari yang dihadapi di Turki dan Spanyol.

Menanggapi hal itu, Muhammad Ferarri mengatakan bahwa timnya memiliki tekad kuat agar bisa berbicara banyak tahun depan.

Target Timnas Indonesia U-20 saat ini ialah bagaimana bisa bermain lebih matang dan kompak sepeti yang ditekankan tim pelatih.

“Tim pelatih menekankan untuk kami bermain lebih matang dan kompak. Apalagi jelang mengikuti Piala AFC U-20 dan tentunya Piala Dunia U-20 tahun depan,” kata Ferarri dikutip dari PSSI.

“Kami bertekad untuk selalu kerja keras, disiplin serta berlatih serta bermain maksimal,” kata Ferrari.

Ferarri sendiri selama mengikuti TC Eropa selalu tampil gemilang di lini pertahan Timnas Indonesia U-20.

Berkat penampilan impresifnya, Ferarri sampai dipanggil Shin Tae-yong mengikuti TC Timnas senior untuk persiapan Piala AFF 2022 Desember mendatang di Balu.