TIMNAS.CO – Pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong sepertinya tengah mencari penjaga gawang utama Timnas Indonesia usai dirinya mendepak Nadeo Argawinata.
Seperti diketahui, Nadeo Argawinata merupakan kiper andalan Shin Tae-yong sejak dirinya ditunjuk menjadi pelatih Timnas Indonesia.
Sayangnya, performa Nadeo Argawinata menurun bersama mantan klubnya Bali United, hal ini membuat posisi Nadeo di Timnas Indonesia digantikan oleh Syahrul Fadhil Trisna.
Momen itu terjadi saat FIFA Matchday Maret lalu ketika Timnas Indonesia melawan Burundi.
Dicoretnya Nadeo dari daftar 26 pemain Timnas Indonesia dari skuad FIFA Matchday Juni mengindikasikan bahwa Shin Tae-yong sedang mencari penjaga gawang utama baru.
Hal ini juga dipertegas dengan dipanggilnya dua nama baru, Reza Arya Pratama dan Ernando Ari.
Reza Arya Pratama yang merupakan penjaga gawang utama PSM Makassar berhasil mengantarkan klub asal kota Daeng tersebut juara.
Sementara itu, penampilan memukau Ernando Ari di SEA Games 2023 membuat Shin Tae-yong tak sabar untuk mencobanya.
Shin Tae-yong sedang berburu penjaga gawang terbaik, total Shin Tae-yong sudah mencoba tujuh penjaga gawang.
Mereka adalah Nadeo Argawinata, M Riyandi, Syahrul Fadhil, Daffa Fasya, Adi Satryo, Ernando Ari dan Reza Arya.
Shin Tae-yong juga masih akan ketambahan satu opsi penjaga gawang lain jika Cyrus Margono sudah berhasil mendapatkan kewarganegaraannya kembali.
Cyrus yang saat ini menjadi penjaga gawang utama tim muda klub Yunani, Panathinaikos akan meramaikan persaingan penjaga gawang Timnas Indonesia.