TIMNAS.CO – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong Panggil 27 pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Shin Tae Yong resmi memanggil 27 pemain untuk putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dikonfirmasi melalui laman resmi PSSI daftar 27 pemain yang akan dipanggil Shin Tae Yong jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Seperti diketahui Indonesia akan berlaga di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak, Vietnam dan Filipina.
Pertandingan tersebut akan dilaksanakan secara kandang dan tandang. Timnas Indonesia akan bertanding melawan Irak pada 16 November 2023.
Laga Timnas Indonesia vs Irak akan berlangsung di Basrah Internasional Stadium. Selanjutnya Timnas Indonesia vs Filipina di Rizal Memorial Stadium tanggal 21 November 2023.
Dengan begitu Shin Tae Yong pastinya mempersiapkan pemain untuk berlaga di pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua.
Sebanyak 27 pemain sudah dipanggil untuk dipersiapkan berlaga, berikut ini daftar pemain yang bisa kamu ketahui.
Langsung saja berikut adalah pemain yang dipanggil Shin Tae Yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kiper: Nadeo Argawinata, M Riyandi, Ernando Ari.
Belakang: Andy Setyo, M Edo Febriansyah, Wahyu Prasetyo, Rizky Ridho, Jordi Amat, Elkan Baggott, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan.
Tengah: Saddil Ramdani, Marc Klok, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Witan Sulaeman, Egy Maulana, Adam Alis, Arkhan Fikri, Yakob Sayuri.
Depan: Hokky Caraka, Ramadhan Sananta, Dendy Sulistyawan, Dimas Drajad, Rafael Struick.
Nah itulah daftar pemain yang dipanggil Shin Tae Yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua.
Terdaftar pemain terbanyak adalah dari Persib Bandung selanjutnya dari Borneo FC, Persija, Dewa United, Persis, dan Persikabo.
Sayangnya Ivar dan Marselino tak masuk kedalam daftar, menurut informasi sebelumnya kedua pemain tersebut alami cedera dan masih dalam proses pemulihan. ***