Timnas Indonesia

Pernyataan Tegas Nova Arianto usai TC: Timnas Bukan Tempat Main-main

89
×

Pernyataan Tegas Nova Arianto usai TC: Timnas Bukan Tempat Main-main

Sebarkan artikel ini
nova arianto
Pernyataan tegas Nova Arianto. Foto: instagram @novarianto30

Timnas.co – Asisten pelatih , Nova Arianto memberi pernyataan tegas usai rampung.

Lewat unggahan di Instagram pribadinya, @novaarianto30, eks pemain Persib Bandung ini menulis pernyataan yang tegas soal TC U-20.

Dia bilang, saat ini tim pelatih sudah tahu banyak soal kekurangan Timnas Indonesia U-20 jika dibandingkan calon lawan-lawannya pada Piala Dunia U-20 tahun depan.

“Akhirnya selesai sudah Training Center disini dan semakin tau kekurangan tim ini dimana dan kami bisa menilai kesiapan tim ini apabila dibandingkan dengan calo-calon lawan kita di piala dunia,” kata Nova Arianto.

Nova Arianto
Elkan Baggot, Nova Arianto, Shin Tae-yong// Instagram @novaarianto30

Tak hanya itu saja. Nova juga menyentil soal mental dan tanggung jawab pemain Timnas Indonesia U-20.

Sebab menurutnya, pemain tanpa mental yang kuat akan sulit untuk berkembang. Timnas buatan tempat untuk main-main.

“Pemain harus punya Mental kuat dan pemain harus punya tanggung jawab untuk bermain di Tim Nasional karena Tim Nasional bukan tempat untuk main main,” tulis Nova.

“Buat pemain yg tidak punya MENTAL kuat dan tidak punya MENTAL untuk bersaing dengan lainnya pastinya akan hilang dengan sendirinya,” tulis Nova lagi.

Sebagaimana diketahui, training camp (TC) atau pemusatan latihan Timnas Indonesia di Eropa berlangsung dengan hasil yang lumayan memuaskan.

Selama sebulan skuad Garuda Nusantara berlatih di dua negara yakni Turki dan Spanyol.

Sepanjang mengikuti TC di Turki dan Spanyol, Timnas Indonesia telah melakoni sebanyak 11 kali pertandingan.

Dari hasil 11 kali pertandingan itu Timnas Indonesia U-20 bisa mengamankan tiga kemenangan, 5 kekalahan.

Tiga kekalahan Timnas Indonesia U-20 didapat dari  Timnas Turki U-19,  Timnas Prancis U-20,  Timnas Slovakia U-20, dan Valerenga.

TC ditutup dengan laga uji coba melawan Malaga U-19 yang berakhir 0-0.

Setelah ini, masing-masing pemain akan dikembalikan ke klubnya masing terkecuali tiga pemain yakni Muhammad Ferarri, Marselino Ferdinan, Dzaky Asraf.

Ketiga pemain tersebut harus melanjutkan pemusatan latihan yang bersama Timnas Senior d Bali tanggal 28 November akan datang ini.