Timnas Indonesia

Ketagihan Cetak Gol, Ramadhan Sananta Berharap Dimainkan dalam Duel Indonesia vs Thailand

99
×

Ketagihan Cetak Gol, Ramadhan Sananta Berharap Dimainkan dalam Duel Indonesia vs Thailand

Sebarkan artikel ini
Ramadhan Sananta
Selebrasi Ramadhan Sananta usai cetak gol. Foto: Instagram @m.ramadhansn

Timnas.co – Gol ke gawang Brunei Darussalam membawa Indonesia menang dengan skor meyakinkan 7-0 pada lanjutan fase Grup A .

Bukan cuma membawa Indonesia menang besar, gol itu menjadi sangat spesial karena dibuat dalam debutnya membela Timnas di Piala AFF.

Ramadhan Sananta dalam pertandingan melawan Brunei Darussalam memang tidak turun sebagai starter.

Dia datang dari bangku cadangan menggantikan Ilija Spasojevic pada menit ke-63 saat Indonesia sudah unggul 5-0.

Pergantian ini terbilang berhasil. Baru lima menit di lapangan pemain berusia 21 tahun tersebut langsung menambah keunggulan Indonesia menjadi 6-0.

Ramadhan langsung merayakan gol tersebut penuh suka cita.

“Tentu saya sangat senang. Baru debut di Piala AFF langsung mencetak gol,” kata Ramadhan Sananta dikutip dari kanal YouTube PSSI.

Ingin dimainkan lagi

Ramadhan Sananta sebenarnya sudah memainkan debutnya bersama Timnas Indonesia pada FIFA Matchday bulan September lalu.

Namun, golnya ke gawang Brunei Darussalam menjadi motivasi bagi pemain PSM Makassar ini untuk membuktikan kualitasnya. 

Dirinya berharap pelatih , Shin Tae-yong bisa memainkannya lagi pada laga Indonesia melawan Thailand.

“Andai diberi kesempatan bermain lagi, saya harus bekerja keras lagi. Apalagi melawan harus benar-benar tampil ekstra,” ujar Ramadhan.

Penentu nasib Indonesia

Duel Indonesia vs Thailand akan berlangsung pada Kamis (29/12) besok di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Laga melawan Thailand bisa menjadi penentu langkah Indonesia ke babak selanjutnya. 

Tiga poin dari tim Gajah Perang (Julukan Timnas Thailand) bisa membuat kans Indonesia lolos ke semifinal lebih besar.

Oleh sebab itu, Ramadhan Sananta sangat berhasrat mewujudkan keinginan Shin Tae-yong agar Timnas Indonesia bisa lebih cepat menuju semifinal.

Gol ke gawang Brunei Darussalam kemarin tak membuat dirinya terjebak dalam euforia.

Ia ingin terus tampil dengan performa terbaik dan ingin mencetak gol lagi.

“Pelatih tegaskan agar kita harus bekerja keras, apalagi mereka (Thailand) lawan terberat Indonesia. Jadi kita harus tampil semaksimal mungkin,” ujarnya Ramadhan.