Timnas Indonesia

Bek Andalan Timnas Indonesia, Rizky Ridho Tuai Pujian saat Tampil di Liga 1

3860
×

Bek Andalan Timnas Indonesia, Rizky Ridho Tuai Pujian saat Tampil di Liga 1

Sebarkan artikel ini
Bek andalan Timnas Indonesia, Rizky Ridho tampil menawan di kompetisi Liga 1 2023/2024 bersama Persija
Bek andalan Timnas Indonesia, Rizky Ridho tampil menawan di kompetisi Liga 1 2023/2024 bersama Persija/ Instagram @rizkyridhoramdhani

Pemain bertahan , Rizky Ridho kini makin bersinar setelah tampil di 2023/2024.

Bek andalan skuad Garuda sejak masa Indra Sjafri hingag Shin Tae-yong ini menunjukkan bakatnya sejak kompetisi dimulai.

Sebagai informasi, Rizky Ridho mulai bergabung dengan Jakarta musim ini.

Pemain asal Surabaya ini sebelumnya didikan dari akademi Persebaya.

Bakatnya sudah dilihat pelatih Persebaya, Aji Santoso sejak 2018 lalu.

Hampir tiga tahun bersama Aji Santoso, Rizky Ridho lahir sebagai pemain bertahan paling diandalkan di Timnas Indonesia.

Pada 2019 ia mulai dipanggil Bima Sakti mentas di Timnas Indonesia U19.

Hingga 2023 ini, Rizky Ridho sudah mencatatkan 50 caps tampil bersama skuad Garuda.

Kini Rizky Ridho memilih berkarier bersama Persija Jakarta.

Tak tanggung-tanggung, Persija mengikat Rizky Ridho dengan kontrak tiga musim hingga 30 Juni 2026.

Baru tampil tiga kali, taji Rizky Ridho sudah nampak.

Pemain berusia 21 tahun tersebut mencatatkan 167 operan sukses, dengan 89 persen akurasi operan.

Dikutip dari situs resmi Liga Indonesia Baru, Rizky Ridho juga menciptakan 11 intersep, 6 tekel, 4 sapuan, 4 blok, 2 pemulihan bola, 2 kreasi buangan, dan lima pelanggaran dengan 1 kartu kuning.

Nilai yang gemilang untuk seorang pemain lokal. Bahkan masih berusia 21 tahun.

Tak sedikit yang memuji Rizky Ridho menjadi ‘Persija best local signing'.

“Jika budget pemain asing asal ASEAN sudah digunakan untuk membajak Rizky Ridho, saya kira itu langkah yang sangat tepat.

Beast.” tulis akun @mrdz***.

“Bek lokal asli Surabaya tapi rasa & kualitas “pemain asing” di Jakarta.

Please welcome, Rizky Ridho Ramadhani,” tulis akun @labie****.

Dari awal liat dia main di timnas emang udah sadar kalo Rizky Ridho punya determinasi dan work rate yang bagus untuk seukuran pemain muda. Menurut gw sejauh ini cuman dia sama Marceng yang punya prospek cerah,” cuit @aq****.

“Lagi coba nonton Liga1 lg (terutama Persija) cuma buat liat Rizky Ridho main,” saut akun @anan****.

Wajar jika Shin Tae-yong hingga kini masih mempercayakan lini belakang pada sosok Rizky Ridho, meski banyak pemain naturalisasi atau pemain abroad yang berada di pot sama.