Timnas Indonesia

Beberapa Catatan Usai Laga Kedua Timnas Indonesia Melawan Burundi 

106
×

Beberapa Catatan Usai Laga Kedua Timnas Indonesia Melawan Burundi 

Sebarkan artikel ini
Catatan Timnas Indonesia vs Burundi
instagram/pssi

Tapi ada hal yang mungkin bisa menjadi fokus perhatian. Selama 10 kali main di kandang, Timnas berhasil mencatatkan 20 gol dan kemasukan 9 gol. Jika dirata-rata, dalam setiap laga, Timnas mencetak 2 gol dalam tiap pertandingan namun kemasukan satu gol dalam tiap pertandingan. Masih perlu ada pembenahan di lini serang dan terutama lini belakang.

Untuk lini serang, Timnas masih mencari sosok nomor sembilan yang mampu menjadi goal getter. 

Sementara untuk lini pertahanan, masih terlihat kurang komunikasi di lini belakang. Terutama melihat gol pertama Burundi terjadi karena kesalahan komunikasi antar pemain. 

Untuk posisi penjaga gawang, Syahrul Trisna pada pertandingan kedua, meski gawangnya bobol dua kali, namun bermain jauh lebih bagus dari pertandingan pertama.

Penampilan apik Syahrul Trisna juga menciptakan persaingan dengan Nadeo Argawinata yang selama ini nyaris tanpa saingan. Dan ini bagus untuk .

Jordi Amat tampaknya akan menjadi pemain utama di lini belakang. Alumni Liga Premier Inggris dan La Liga Spanyol ini bukan hanya tampil lugas menjaga pertahanan namun bisa menjadi pemecah kebuntuan bagi Timnas.

Jeda Internasional akan kembali bergulir pada 12 hingga 20 Juni mendatang. Semoga kedepannya Timnas bisa tampil jauh lebih baik lagi.