Timnas Indonesia

2 Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott dan Shayne Pattynama Gabung Klub Baru

676
×

2 Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott dan Shayne Pattynama Gabung Klub Baru

Sebarkan artikel ini
Elkan Baggott dan Shayne Pattynama gabung klub baru usai bela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Foto: Kolase Instagram @elkanbaggott dan @kaseupenofficial

TIMNAS.CO – Dua pemain , Elkan Bagott dan bergabung dengan klub baru jelang ditutupnya musim transfer.

Sebelumnya Elkan Baggott dan Shayne Pattynama sama-sama membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Elkan Baggott sendiri sebelumnya bermain untuk Ipswich Town.

Akan tetapi, ia tidak dilepas secara permanen oleh Ipswich Town.

Klub berjuluk The Tractor Boys ini meminjamkan bek Timnas Indonesia dengan status peminjaman ke .

“Kami dengan senang hati mengumumkan kedatangan Elkan Baggott dengan status pinhaman dari Ipswich Town sampai akhir musim,” tulis keterangan Bristol Rovers.

Di paruh musim sebelumnya, Elkan Baggott memang dipertahankan pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna.

Sayangnya Elkan Baggott tidak mendapatkan kesempatan bermaind i Divisi Championship atau kasta kedua Liga Inggris.

Bek berusia 21 tahun ini cuma bermain di ajang Piala Liga Inggris sebanyak empat kali.

Maka dari itu, Elkan Baggott dipinjamkan ke Bristol Rovers demi menit bermain.

Adapun Bristol Rovers kini bermain di kompetisi kasta ketiga Liga Inggri.

Sementara itu, pemain Timnas Indonesia lainnya Shayne Pattynama akhirnya memiliki klub.

Pasalnya Shayne Pattynama menganggur ketika membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Kala itu, kontrak Shayne Pattynama bersama Viking FK sudah selesai dan tidak diperpanjang.

Shayne Pattynama pun sempat fokus bermain bersama Timnas Indonesia.

Walau sempat menunggu waktu yang tidak sebentar, kini Shayne Pattynama akhirnya mengumumkan klub barunya.

Shayne Pattynama direkrut oleh klub Belgia, KAS Eupen dengan kontrak 2,5 tahun.

Artinya kontrak bek kiri berusia 25 tahun ini bakal kadaluarsa pada Juni 2026 mendatang.

Menariknya Shayne Pattynama yang akan tampil di Liga Belgia berpotensi ketemu rekan setimnya, Sandy Walsh.

Sebagaimana diketahui, Sandy Walsh juga berkompetisi di Liga Belgia membela KV Mechelen.

Adapun KAS Eupen juga bukan klub yang asing bagi pecinta sepak bola Indonesia

Pasalnya KAS Eupen merupakan klub Jordi Amat sebelum dirinya pindah ke JDT.