Piala Dunia

Fase Gugur Piala Dunia 2017: Enam Tim ke Perempat Final, Menanti Dua Negara Lainnya

816
×

Fase Gugur Piala Dunia 2017: Enam Tim ke Perempat Final, Menanti Dua Negara Lainnya

Sebarkan artikel ini
Timnas Maroko (Foto: FIFA)

TIMNAS.CO – Fase 16 besar Piala Dunia U-17 akan segera berakhir dan menyisakan dua pertandingan lagi. Enam tim sudah memastikan tempat di perempat final, menanti dua negara lainnya yang akan bertanding pada Rabu (22/11) dari sore hingga malam WIB.

Enam tim yang sudah lolos sejauh ini adalah Spanyol U-17, Jerman U-17, Mali U-17, Maroko U-17, Argentina U-17, dan juara bertahan, Brasil U-17.

Dua laga yang tersisa adalah Inggris U-17 melawan Uzbekistan U-17 di Jakarta International Stadium (JIS) pada Rabu (22/11) pukul 15.30 WIB, kemudian dilanjutkan laga kedua antara Prancis U-17 kontra Senegal U-17 stadion yang sama pada pukul 19.00 WIB.

Dari keenam tim yang sudah lolos, performa Mali U-17 cukup menyita perhatian. Bagaimana tidak, mereka menang dengan skor telak 5-0 atas Meksiko U-17 melalui gol yang dicetak Mahamoud Barry (9′ 13′), Ibrahim Diarra (15′), Ibrahim Kanate (37′ penalti), dan Ange Martial Tia (50′).

https://twitter.com/FIFAWorldCup/status/1726887663301722451

Argentina U-17 juga menang dengan skor yang sama atas Venezuela U-17, tetapi mereka adalah tim favorit dan Venezuela U-17 bermain dengan 10 pemain sejak menit 69, pasca Pablo-Andres Ibarra Rivas menerima kartu merah.

Luis Francisco Balbo Vieira mencetak gol bunuh diri (15′), sementara gol lainnya datang dari Santiago Lopez (22′), Claudio Echeverri (32′), dan dua gol Agustin Fabian Ruberto (70′ penalti, 78′). Argentina U-17 punya 71 persen penguasaan bola berbanding 29 persen, mereka juga dominan dengan 13 tendangan (lima tepat sasaran).

https://twitter.com/FIFAWorldCup/status/1726970215538589765

Pada laga lainnya, Spanyol U-17 menang 2-1 atas Jepang U-17 melalui gol dari Quim Junyent Casanova (8′) dan penyerang Barcelona, Marc Guiu (73′). Jepang U-17 hanya bisa memperkecilnya dari gol Gaku Nawata (40′).

Klub Eropa lainnya, Jerman U-17 juga menang melalui drama lima gol atas Amerika Serikat U-17. Jerman U-17 unggul dengan skor 3-2 melalui gol Charles Kwablan Herrmann (14′), Max Moerstedt (34′), dan Bilal Yalcinkaya (87′), sedangkan dua gol Amerika Serikat U-17 dilesakkan Taha Habroune (24′) dan David Vazquez (80′).

Kemudian pada laga yang mempertemukan Maroko U-17 melawan Iran U-17, untuk kali pertamanya di fase gugur turnamen saat ini berakhir dengan drama adu penalti. Laga berakhir imbang 1-1 di waktu normal dengan gol Esmaeil Gholizadeh Samian (73′) yang dibalas Nassim Azaouzi (90+4′).