News

Timnas U-19 Kembali Di Dihajar Korea Selatan U-19 1-5 Tanpa Ampun

87
timnas u-19

Laga Timnas Indonesia U-19 vs Timnas Korea Selatan U-19 berakhir dengan skor 1-5. Untuk kedua kalinya pasukan Shin Tae-yong harus mengakui kehebatan tim lawan.

Sebenarnya hasil pertandingan yang berlangsung pada Selasa (29/3/2022) ini jauh lebih baik daripada pertemuan mereka pada Jumat (25/3/2022) lalu. Pada laga pertama, Timnas Indonesia U-19 kalah telak 0-7.

Sementara di pertemuan kedua, skuad Garuda Nusantara bisa mencetak gol dan hanya kebobolan lima, di mana para pemain Timnas U-19 banyak melakukan kesalahan sendiri.

Jalannya Pertandingan Timnas Indonesia U-19 vs Timnas Korea Selatan U-19

Babak Pertama

Berlaga di Stadion Daegu, Timnas Indonesia U-19 sebenarnya langsung menghadapi tekanan tim tuan rumah. Pertandingan baru berjalan sembilan menit, namun Timnas Indonesia harus kebobolan.

Empat menit kemudian, gawang Timnas Indonesia U-19 yang dikawal Erlangga kembali bergetar. Buruknya pertahanan skuad Garuda Nusantara memudahkan Timnas Korea Selatan U-19 untuk mencetak gol.

Tidak lama berselang, di menit ke-17 lagi-lagi Korea Selatan U-19 menambah skor. Indonesia tertinggal 0-3 dari Korea Selatan.

Sadar timnya tengah terpuruk, Shin Tae-yong pun segera melakukan rotasi pemain. Marselino Ferdinan diturunkan dan kiper Erlangga digantikan oleh Cahya.

Pergantian pemain tersebut ternyata membuahkan hasil. Cahya tampil memukau di bawah mistar gawang, bahkan Marselino mampu memperkecil ketertinggalan dengan mecetak gol pada menit ke-42.

Babak pertama uji coba Timnas Indonesia U-19 vs Timnas Korea Selatan U-19 berakhir 1-3 untuk kekalahan skuad Garuda Nusantara.

Babak Kedua

Babak kedua dimulai, Ronaldo Kwateh cs kembali ditekan oleh tim lawan. Tapi, kali ini Timnas Korea Selatan U-19 terlihat kesulitan menembus pertahanan Timnas Indonesia U-19.

Cahya yang baru diturunkan pada pertengahan babak pertama mampu mengemban tugas dengan sangat baik di depan gawang. Sejumlah peluang dari pemain Korea Selatan mampu ia antisipasi dengan apik.

Hampir memasuki menit 80, Timnas Indonesia tidak kebobolan. Namun, Korea Selatan mendapat hadiah penalti setelah pemain Indonesia melakukan pelanggaran di dalam kotak terlarang.

Exit mobile version