News

Tak Disangka, Thom Haye Buat Media Malaysia Heran Hanya Karena Ini

660
×

Tak Disangka, Thom Haye Buat Media Malaysia Heran Hanya Karena Ini

Sebarkan artikel ini
Market value Thom haye sama dengan market value Jalil Elias selaku pemain termahal Liga Super Malaysia
Market value Thom haye sama dengan market value Jalil Elias selaku pemain termahal Liga Super Malaysia (Instagram @thomhaye)

Nama Thom Haye menjadi buah bibir bagi kalangan fans sepak bola di Asia Tenggara.

Pesepakbola berdarah Indonesia-Belanda ini selangkah lagi akan resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan segera bisa membela Timnas Garuda.

Kehadiran Thom Haye sebagai calon sukses menyita perhatian media internasional.

Salah satunya perhatian dari media Malaysia bernama makanbola.com yang baru saja membuat artikel soal Thom Haye.

Dalam artikel yang mereka unggah pada Rabu malam (13/3) dengan judul “Nilai Bintang Baru Indonesia Setaraf ”, yang mana jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia memiliki makna “Nilai Pemain Bintang Baru Indonesia Selevel Dengan Jalil Elias”.

Tertulis secara terang-terangan apabila media Malaysia tersebut heran dengan Thom Haye.

Mereka heran bukan karena status Thom Haye sebagai pemain Eredivisie atau heran karena Thom Haye pernah membela Timnas Belanda U-17.

Melainkan heran dengan jumlah market value yang dimiliki oleh Thom Haye.

Dalam website resmi transfermarkt disebutkan apabila pesepakbola berusia 29 tahun ini memiliki market value sebesar 52,14 Miliar.

Torehan itu membuat Thom Haye menjadi pemain termahal Timnas Indonesia mengalahkan market value Sandy Walsh, Jay Idzes dan Jordi Amat.

Market value milik Thom Haye ternyata bernilai sama dengan Jalil Elias, yakni seorang pemain berdarah Argentina-Suriah yang baru saja diperkenalkan sebagai pemain baru Johor Darul Ta'zim () pada awal tahun 2024.

Pemain yang memiliki tinggi 1,75 Meter ini berstatus sebagai salah satu pemain asing JDT sekaligus pemain termahal di Liga Super Malaysia.

Selain memiliki market value yang sama. Baik Jalil Elias maupun Thom Haye sama-sama memiliki statistik yang bagus dan menjadi pemain andalan di klub mereka.

Bahkan, kedua pemain ini juga masuk dalam daftar top 50 pemain termahal di Asia.

Sepanjang tahun 2023, Jalil Elias sukses memainkan 52 laga dalam ajang Superliga, Copa Sudamericana, Copa Argentina, dan Copa de la dan menorehkan 3 gol untuk Klub Atletico San Lorenzo.