Media ternama Vietnam, thethao247 menyoroti penilaian Bung Towel terhadap Rafael Struick yang baru saja unjuk kebolehannya di Liga U-21 Belanda bersama timnya ADO Den Haag.
Penampilan apik Rafael Struick menjadi bahan pembicaraan hangat di media Vietnam usai tampil sebanyak dua kali di babak kualifikasi Piala Dunia 2026.
Media tersebut menyoroti pernyataan Tommy Welly di kanal youtube YouTube Sportify yang mempertanyakan kualitas Rafael Struick.
Thethao247 menuliskan kembali tentang problem yang disanggah mereka.
“Sebelumnya, Tommy Welly, seorang analis sepak bola ternama di Indonesia, sempat meragukan kemampuan Struick” tulis Thethao247
“Welly, yang lebih dikenal sebagai Bung Towel, pernah mengkritik Struick dengan menyatakan bahwa pemain tersebut belum pada level pemain top seperti Lewandowski. Namun, performa terkini Struick di lapangan telah membuktikan sebaliknya.” lanjut Thethao247.
Media Vietnam tersebut membantah pernyataan Bung Towel usai melihat penampilan terbaru Rafael Struick saat membela klubnya ADO Den Haag.
Mereka menyebut penilaiannya sebagai ‘keliru total'.
“Oleh karena itu, fakta penyerang berusia 20 tahun itu mencetak 2 gol di turnamen Belanda U21 membuat heboh media dan suporter Tanah Air. Mereka mengatakan hal ini sepertinya membuat komentar pakar Tommy Welly tidak valid.” Tutup Thethao247.
Penilaian Media Vietnam Terhadap Rafael Struick
Media Vietnam tersebut juga mengatakan bahwa saat ini Rafael Struick dipandang sebagai pemain kunci Timnas Indonesia di ajang internasional, termasuk persiapan untuk Piala Asia 2024.
Pelatih kepala Indonesia, Shin Tae Yong, juga menaruh kepercayaan tinggi dengan memainkan Struick di dua pertandingan penting kualifikasi Piala Dunia.