Liga IndonesiaNews

Hasil Persebaya vs PSS Liga 1 2023: Ze Valente Hukum Mantan Klub

101
hasil persebaya vs pss sleman
Twitter/Persebaya

TIMNAS.CO – berhasil memetik 3 poin di kandangnya saat bersua dengan skor 4-2 di Stadion Joko Samudro, Kediri. Senin, 13/2/2023.

Kemenangan Persebaya berkat lesatan gol brace dari Ze Valente (45′,59′), Michael Rumere (56′) dan Januar Eka (90+1′).

Sementara dua gol balasan PSS masing-masing  dicetak oleh Haris Tuharea (67′) dan Bokhashvili (81′)

Laga seru terjadi pada pekan 24 saat Persebaya Surabaya menjamu tamunya PSS Sleman.

Total sebanyak 6 gol tercipta pada pertandingan ini.

Bertindak sebagai tuan rumah, Persebaya mulai membangun serangan sejak menit pertama.

Pertandingan kedua tim tampak bermain hati-hati dan selalu terjadi perebutan bola dilini tengah.

Pertandingan juga menjadi lambat karena hujan deras, laga sempat dihentikan karena genangan air hujan yang mempersulit aliran bola.

Tuan rumah pun akhirnya bisa memecah kebuntuan di akhir babak pertama, adalah Ze Valente berhasil membobol gawang mantan klubnya tersebut pada menit (45′) via assist Sho Yamamoto.

Babak pertama pun berakhir dengan keunggulan Persebaya 1-0.

Babak kedua Persebaya mulai meningkatkan intensitas seranganya, Sho Yamamoto yang tampil apik sejak babak pertama kembali menyumbagkan dua assist lagi di babak kedua.

Masing-masing kepada Michael Rumere (56′) dan juga juga membantu Ze Valente mencetak bracenya di menit (59′)

Tertinggal 3-0, PSS mulai berupaya melakukan serangan balasan untuk memperkecil keadaa.

Upaya ini pun berhasil, PSS Sleman berhasil memperkecil margin gol menjadi 3-2 melalu gol Haris Tuharea (67′) dan Bokhashvili (81′)

PSS kemudian masih mengincar satu gol lagi untuk meraih hasil imbang, Sayang keasikan menyerang membuat PSS lupa bertahan berhasil di hukum oleh Persebaya  melalui gol Junuar Eka di menit (90+1)

Hasil 4-2 tidak berubah sampai dengan akhir pertandingan dan Persebaya berhasil mengamankan 3 poin.

Tambahan tiga poin ini membuat Persebaya naik 1 peringkat dengan koleksi 37 poin dari total 22 pertansingan

Statistik Pertandingan Persebaya vs PSS

Secara statistik pertandingan yang dilansir dari situs resmi Liga 1. PSS unggul tipis dalam penguasaan bola dengan perolehan 51% sedangkan Persebaya 49%.

Exit mobile version