News

Duh Kok Shin Tae Yong Tiba-Tiba Pesimis, Ada Apa Nih?

527
×

Duh Kok Shin Tae Yong Tiba-Tiba Pesimis, Ada Apa Nih?

Sebarkan artikel ini
Shin Tae-yong akui puas dengan performa Timnas Indonesia
Shin Tae Yong akui puas dengan performa Timnas Indonesia. /laman resmi PSSI

TIMNAS.CO – Pelatih mengungkapkan kegelisahannya menjelang Argentina melawan Indonesia. Pelatih asal Korea Selatan itu mengaku pesimis kalau Indonesia bisa mengalahkan Argentina.

Hal ini mengingat perbendaan rangking kedua tim yang sangat jauh bak langit dan bumi. Shin Tae Yong juga mengaku kekuatan Argentina sebagai pemenang Piala Dunia Qatar 2022 sangatlah besar.

Mereka memiliki pemain yang hebat dengan kemampuan yang sangat mumpuni.

Shin Tae Yong juga membandingkan pengalamannya ketika berhasil membawa Korea Selatan mengalahkan Jerman dalam Piala dunia 2018 silam.

Menurutnya Korea Selatan waktu itu berada di peringkat 59 sementara Indonesia berada di peringkat 149.

“Memang saya pernah memegang Korea Selatan dan menang melawan Jerman di Piala Dunia 2018, tapi waktu itu rangking FIFA Korea Selatan adalah 59 sedangkan sekarang Indonesia berada di rangking 149,” ungkap Shin Tae Yong dalam konferensi pers di Gelora Bung KArno, Minggu (18/6/2023).

Perbedaan rangking kedua tim membuat Shin Tae Yong enggan memberikan harapan yang muluk bagi penggemar Timnas Indonesia.

Baginya apa yang akan diberikan oleh Timnas Indonesia dalam pertandingan besok merupakan yang terbaik. Pertandingan FIFA Matchday juga bisa menjadi modal yang baik bagi Timnas untuk tampil dalam Piala Asia 2024.

“Jadi ya mungkin jadi sulit kaga ini untuk menang dan (saya) mempersiapkan pertandingan agar lebih bisa banyak (belajar) dan melalui laga ini pemain Indonesia bisa lebih berkembang kedepannya,” kata Shin Tae Yong.

Bagaimanpunmelawan Argentina sang juara Piala DUnia adalah pengalam yang luar biasa bagi Indonesia. Banyak pengalaman dan pelajaran yang bisa diambil dari pertandingan tersebut nantinya.

“Lewat lagi ini akan menjadi batu loncatan yang besar dan dukungan besar untuk Piala Asia karena pemain bertanding lawan Argentina dan bisa belajar langsung dari juara dunia,” tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Seperti yang diketahui banyak yang  menaruh harapan agar Shin Tae Yong bisa membawa Skuad Garuda ke permainan papan atas. Tidak sedikit penggemar juga berharap Timnas Indonesia bisa mengimbangi Argentina nantinya.