News

Bali United Dituding Mengulur Waktu, Ini Tangggapan Sang Pelatih!

6537
×

Bali United Dituding Mengulur Waktu, Ini Tangggapan Sang Pelatih!

Sebarkan artikel ini
Pemain Bali United mengalami cedera ketika melawan PSM Makassar.
Pemain Bali United mengalami cedera ketika melawan PSM Makassar. (baliutd.com)

TIMNAS.CO – Pelatih , Stefano Cugurra harus melakukan klarifikasi berkaitan dengan pembicaraan yang beredar mengenai hasil pertandingan mereka melawan .

Pemain dari Bali United dituding telah melakukan taktik kotor yaitu penguluran waktu ketika pertandingan berlangsung di Stadion B.J. Habibie, Parepare.

Sehubungan dengan hal tersebut, Stefano Cugurra menyatakan bahwa anak didiknya sama sekali tidak melakukan hal apapun yang bisa mencurangi permainan.

Ia pun menegaskan bahwa tidak ada taktik yang bisa dilakukan agar pemain bisa cedera di lapangan untuk mengulur waktu.

Ia pun mengungkapkan bahwa cedera dari seseorang tidak bisa dijadikan sebagai siasat untuk mengatur pertandingan.

Misalnya dengan berguling atau apapun, ia menilai bahwa cedera bukanlah hal yang bisa dipermainkan.

Ada berbagai macam faktor yang menyebabkan banyak pemain bisa mengalami cedera, misalnya intensitas permainan yang tinggi.

“Tidak ada taktik dan pemain bisa cedera di pertandingan. Kita bisa lihat Irfan Jaya yang waktu Liga 1 musim lalu sudah cedera patah kaki. Mungkin orang lain bisa bilang taktik atau guling atau apa, tapi yang perlu dipahami orang dipukul dalam pertandingan bisa cedera. Irfan pada pertandingan ini juga tidak bisa bermain karena di putaran pertama dia cedera,” ungkap Coach Teco.

Sehubungan dengan hal tersebut, ia pun meminta agar semua orang bisa menaruh rasa hormat kepada seluruh tim, khususnya di Liga 1.

Tidak semua situasi yang terjadi di lapangan pertandingan telah direncanakan, apalagi berkaitan dengan cedera dari pemain.

Apalagi mengingat situasi pertandingan yang sangat genting pada laga kemarin, baik Bali United maupun PSM Makassar sama-sama ingin meraih kemenangan.

“Saya tidak mau dengar lagi bilang ini taktik atau apa dan berharap orang lain bisa respek sama kami seperti kami respek dengan PSM Makassar. Situasi sama saat ini kedua tim mau menang dan semua bermain dengan semangat tinggi. Cedera di lapangan bisa terjadi. Terpenting adalah respek kepada orang lain,” tegas Coach Teco.