News

Arkhan Fikri Jadi Project Baru Shin Tae Yong, Gabung Timnas Senior Hingga Kesempatan Abroad

706
×

Arkhan Fikri Jadi Project Baru Shin Tae Yong, Gabung Timnas Senior Hingga Kesempatan Abroad

Sebarkan artikel ini
Arkhan Fikri jadi project baru Shin Tae Yong (IG arkhanfikri)
Arkhan Fikri jadi project baru Shin Tae Yong (IG arkhanfikri)

TIMNAS.CO – pemain termuda Timnas Indonesia dikabarkan akan menjadi project baru .

Shin Tae Yong belum lama ini memanggil Arkhan Fikri untuk gabung di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Bersama 25 pemain lainnya Arkhan Fikri jadi pemain yang dikabarkan menjadi project baru Shin Tae Yong.

Dikutip dari laman Instagram @garudarevolution.football bahwa bergabungnya Arkhan Fikri ke skuad Timnas Senior adalah bentuk project lain STY bagi Timnas mendatang.

Shin Tae Yong memang dikenal sangat profesional dalam melatih timnas terlebih kepada pemain muda.

Pelatih asal Korea Selatan itu saat ini sedang tertarik dengan Arkhan Fikri dan ingin mengembangkannya.

Setelah Arhan, Asnawi lalu ada Marcelino saat ini STY (julukan) sedang melirik pemain gelandang Arema FC yakni Arkhan Fikri.

Permainan Arkhan pada Kualifikasi Piala Asia U23 lalu menjadikannya disenangi oleh STY hingga memanggil kembali untuk Timnas Senior.

Meski di kompetisi Kualifikasi Piala Asia U23 semua perhatian tertuju kepada Ivar yang memang tampil gemilang.

Namun, tak bisa dipungkiri jika Arkhan bermain sangat agresif disetiap kompetisi timnas Indonesia.

Hal inilah yang membuat Shin Tae Yong menjadikan Arkhan project masa depan.

Seperti diketahui Timnas Indonesia memiliki 4 pemain di posisi Arkhan yang cukup bagus.

Sebut saja Kambuaya, Klok, Ivar dan Marcelino yang lebih banyak memiliki jam terbang dibanding Arkhan.

Untuk bersaing dengan mereka tentunya pemain kelahiran Deli Serdang itu harus bekerja cukup keras di Timnas Senior.

Mungkinkah Arkhan akan bertahan lama di timnas senior. Terkait hal ini kemungkinan terbesar jika Arkhan menjadi project baru STY.

Bisa jadi Arkhan akan lama bergabung bersama timnas senior dan kesempatan untuk berkarir di luar negeri juga terbuka. ***