Namun, Eldstal tengah dipinjamkan ke klub elit Liga Super Malaysia, Johor Darul Ta'zim. Jika jadi Eldstal bergabung, maka dia akan menyusul jejak Fernando Rodriguez yang musim ini juga didatangkan Persis Solo dari Johor Darul Ta'zim.
Sementara Dewa United nampaknya serius menatap musim depan. Setelah pada putaran kedua berhasil memulangkan Egy Maulana Vikri, kini Tangsel Warrior kembali berburu pemain lokal.
Setelah Reva Adi, Henhen Herdiana, dan Septian Bagaskara, kini Dewa United tengah mengincar dua pemain PSM Makassar.
Tak tanggung-tanggung dua pemain yang masuk radar adalah dua bersaudara Yakob dan Yance Sayuri.
Namun kabarnya dua kembar ini enggan meninggalkan PSM. Namun, hingga saat ini belum ada kabar soal perpanjangan kontrak.
Selain duo Sayuri, Dewa United juga berniat ingin mengimpor pemain dari Belanda.
Mungkin atas rekomendasi pelatih Jan Olde Riekerink yang memang berasal dari negeri kincir angin tersebut. Pemain yang diincar adalah Jordy Bruin.
Gelandang berusia 26 tahun tersebut bermain untuk klub anggota Eredivisie, NEC Nijmegen. Kontrak Jordy Bruin sendiri di klub dengan nama lengkap Nijmegen Eendracht Combinatie akan habis pada akhir musim ini. Tapi ada opsi perpanjangan kontrak satu tahun.
Akankah Jordy Bruin bergabung dengan kolega sesama belanda, Jan Olde Riekerink di Dewa United? Ataukah ada berita lain mengenai rumor kepindahan pemain?
Nantikan beritanya hanya di timnas.co.