Liga Indonesia

Kesal, Thomas Doll Sebut Pemusatan Latihan Timnas Indonesia Aneh

102
Pemusatan Latihan Timnas Indonesia
Thomas Doll bilang Pemusatan Latihan Timnas Indonesia aneh. Foto: Persija.id

Timnas.co – Usai mengkritik pemanggilan Muhammad Ferarri ke Timnas, kini kritik pemusatan latihan Timnas Indonesia di Bali.

Kritik itu disampaikan buntut dari kekesalan pelatih asal Jerman itu yang tidak bisa memainkan tiga pilar andalannya pada lanjutan Liga 1 musim ini.

Ketiga pemain itu adalah Hansamu Yama Pranata, Muhammad Ferarri, dan Syahrian Abimanyu.

Thomas Doll berpendapat bahwa setiap tim maupun suporter ingin menyaksikan pemain andalannya membela klub. 

Sama halnya dengan dan suporternya, the Jakmania. 

“Kondisi ini aneh. Mereka sedang latihan (bersama Timnas) saat Liga sedang jalan,” kata Doll dikutip dari laman resmi Persija.

Bahkan dirinya mengaku jika situasi ini terbilang sulit karena baru pertama kali terjadi dalam hidupnya selama ini.

“Ini tidak baik untuk pemain. Situasi ini baru pertama dalam hidup saya. Apalagi mereka (Timnas) berlatih tidak di waktu FIFA Matchday,” kata Doll lagi.

Tetap optimis

Melihat situasi ini, Thomas Doll seperti berada di persimpangan antara kesal karena pemain andalannya absen dari klub dan senang karena kompetisi kembali bergulir.

Kendati demikian, Thomas Doll tetap bersyukur sebab menurutnya kompetisi sangat dibutuhkan oleh pemain setelah 10 pekan vakum.

“Kami senang Liga sudah kembali. Para pemain membutuhkan itu,” ucap Doll.

Sebagaimana diketahui, lanjutan kali ini diselenggarakan dengan sistem bubble atau terpusat di dua wilayah yakni DI Yogyakarta dan Jawa Tengah. 

Sistem bubble ini hanya berlaku sepanjang sisa putaran pertama. Setelah itu, kompetisi akan kembali ke sistem home away.

Pada sisa putaran pertama ini, Persija Jakarta masih menyimpan enam pertandingan. Salah satunya melawan Persebaya Surabaya. 

Untuk mengarungi sisa putaran pertama ini, Doll membawa 22 pemainnya ke DI Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Meski tidak diperkuat tiga pemain andalannya, Thomas Doll tetap optimis Persija Jakarta bisa memenuhi targetnya musim ini.

Jadwal Persija Jakarta

Pekan ke-12 (6/12)

Persija vs Borneo FC 

Pekan ke-13 (10/12)

Persija vs Persik

Pekan ke-14 (13/12)

Persija vs PSIS

Pekan ke-15 (16/12)

Persija vs Persebaya Surabaya

Exit mobile version