Timnas.co – Arema FC menanggapi rencana owner meeting yang digagas PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sebagai operator Liga 1.
Sampai dengan saat ini, terhitung sudah sebulan sejak Tragedi Kanjuruhan terjadi Liga 1 musim 2022-2023 dihentikan sementara waktu.
Liga 1 baru bisa dilanjutkan apabila sudah ada keputusan dari pemerintah.
Menanggapi rencana owner meeting yang akan digelar PT LIB, Komisaris Arema FC, Tatang Dwi Arifianto mengaku akan menerima apapun keputusan dalam pertemuan itu.
Sebagai salah satu tim yang berlaga di kompetisi tersebut, kata dia, Arema selalu mendukung keberlanjutan sepak bola Indonesia.
Tatang pun berharap Liga 1 yang tertunda karena imbas dari Tragedi Kanjuruhan bisa kembali digulirkan
“Kami sudah menerima surat undangan terkait dengan rapat pemilik klub dari PT LIB. Jika nanti yang dibahas adalah kelanjutan kompetisi kami pasrah dengan apapun hasil keputusannya,” kata Tatang dikutip dari wearemania, Jumat (4/11).
“Kami berharap kompetisi bisa kembali digulirkan,” lanjut Tatang.
Hasil Owner Meeting Pengaruhi Persiapan Arema
Lebih lanjut Tatang mengatakan apapun hasil pertemuan pemilik klub dengan PT LIB pasti akan berpengaruh terhadap persiapan Arema FC.
Pasalnya, Arema harus memulai kompetisi tanpa penonton. Sudah begitu, Arema juga kehilangan homebase mereka, setelah Tragedi Kanjuruhan pecah.
Hal ini merupakan sanksi untuk Arema FC yang dijauhkan Komisi Disiplin (Komdis) PSSI. Arema juga kinenakan sanksi denda sebesar Rp250 juta.
“Sebenarnya apapun hasilnya tentu sangat berpengaruh pada persiapan Arema. Termasuk bagaimana kami menentukan venue pertandingan, karena Arema harus bermain di luar kandang,” pungkasnya.
Jadwal owner meeting
Operator Liga 1, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) rencananya akan menggelar pertemuan dengan pemilik klub hari ini, Jumat (4/11).
Pertemuan ini merupakan salah satu langkah PT LIB sembari menunggu kapan jadwal Liga 1 digulirkan kembali dari pemerintah.
Pertemuan tersebut kemungkinan besar akan membahas format kompetisi Liga 1 sembari menunggu izin pemerintah.