Analisis

Punya Bek Asing Paling Banyak, Lini Pertahanan Persib Bandung Malah Biasa Saja 

103
×

Punya Bek Asing Paling Banyak, Lini Pertahanan Persib Bandung Malah Biasa Saja 

Sebarkan artikel ini
Bek Asing Persib
Twitter/Persib

Begitu pula dengan kualitas bek lokal. Edo Febriansah tampil bagus saat menyerang, namun saat bertahan justru biasa saja. 

Putu Gede bahkan seperti menyesali keputusannya untuk hengkang dari Bhayangkara. Padahal sudah harus repot-repot minta izin dari komandan.

Kerjasama para pemain belakang ini juga buruk. 

Pada laga tandang menghadapi PSM, mereka malah menumpuk. Tujuannya memang untuk menutup gerak pemain PSM.

Memang awalnya berhasil membuat bola susah masuk ke dalam kotak penalti Persib. Tapi justru kemudian Persib malah dihukum dengan dua gol jarak jauh dari Kenzo Nambu dan Victor Dethan.

Tertinggal dua gol, Persib malah menaikkan lini belakang. Tujuannya adalah langsung meredam serangan PSM dari awal.

Tapi upaya ini malah berakibat terjadinya gol ketiga PSM yang dicetak oleh Everton yang murni akibat buruknya koordinasi Alberto Rodriguez dan Teja Paku Alam.

Bahkan sampai Yuran Fernandes, yang notabene adalah bek tengah, bisa bebas berkeliaran di area pertahanan Persib.

Parahnya lini belakang Persib juga dipengaruhi oleh faktor jeleknya kualitas lini tengah. Marc Klok benar-benar bekerja keras sendirian. Sisanya entah kemana.

Di laga kontra PSM saja, hanya ada Robi Darwis yang bisa bermain sebagai gelandang bertahan di bangku cadangan. Sisanya merupakan pemain sayap.

Pada pekan kelima nanti, Persib akan kembali menjalani laga tandang kontra Persik Kediri. 

Meski performa Persik Kediri seperti yo-yo yang naik turun, tapi Macan Putih termasuk sulit dikalahkan di kandang.

Saat ini masih belum ada kejelasan soal siapa yang akan menjadi pengganti Luis Milla. 

Dan tidak peduli siapa orangnya nanti, perlu lebih dari sekedar kerja keras untuk memperbaiki kondisi .