Penyerang asing masih mendominasi Liga 1 musim ini. Beberapa penyerang asing yang baru didatangkan oleh klubnya langsung bisa menunjukkan kelasnya. Apalagi jika bukan dengan mencetak gol.
Gustavo Almeida yang didatangkan oleh Arema FC dari klub Malaysia, Negeri Sembilan, langsung mencetak hattrick pada laga debutnya di pekan kedua. Dan pada pekan ketiga, penyerang asal Brasil ini mencetak brace.
Saat ini Gustavo Almeida memimpin daftar top skor dengan 5 gol.
Selain Gustavo Almeida, ada juga Murilo Mendes. Penyerang baru milik Barito Putera ini sudah mengemas dua gol dalam tiga laga debutnya di Liga 1.
Serupa dengan Almeida dan Murilo, penyerang anyar Bhayangkara Presisi Indonesia FC yakin Crislan Henrique juga sudah langsung tampil gacor dengan 2 gol.
Jefinho yang merupakan rekrutan baru Persik Kediri menggantikan Pedro Paulo juga sudah mencetak sebiji gol dalam debutnya bersama Macan Putih pada Derby Jatim kemarin.
Pun dengan Tavinho yang membela RANS Nusantara ataupun Jefferson Assis yang bermain untuk Bali United.
Semua sudah mencetak gol.
Dan ada satu masalah klasik yang kerap terjadi di PSM Makassar dari musim ke musim: selalu gagal dapatkan penyerang asing haus gol.
Tampaknya hal tersebut akan terulang pada musim ini.
PSM sendiri baru mencetak 3 gol. Dan tiga gol tersebut datang dari gelandang: 2 gol dari Kenzo Nambu dan 1 gol dari Wiljan Pluim.
Sementara pada musim ini mereka sudah kehilangan Ramadhan Sananta yang musim lalu mampu mencetak 11 gol.
Meski tidak terlalu banyak terlibat dalam skema taktik yang diterapkan oleh Bruno Tavares, bahkan Sananta sendiri lebih banyak diturunkan dari bangku cadangan pada musim lalu, nyatanya kini PSM benar-benar kehilangan Sananta.
Penyerang yang tersisa dari musim lalu, Everton, belum menunjukkan kualitasnya. Bahkan pada musim lalu saja penyerang asal Brasil tersebut hanya mencetak 8 gol saja.
Meski Everton berhasil mencetak beberapa gol krusial bagi PSM dalam perburuan gelar musim lalu, nyatanya jumlah 8 gol terlalu kecil bagi seorang penyerang apalagi statusnya adalah pemain asing.