Timnas Indonesia

Gabung Grup Mudah, Bisakah Indonesia Lolos Fase Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2023?

6140
×

Gabung Grup Mudah, Bisakah Indonesia Lolos Fase Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2023?

Sebarkan artikel ini
Grup Sea Games Timnas Indonesia 2023

Terlalu.

Mungkin kata tersebut akan disiapkan andaikan saja Indonesia tidak mampu lolos dari fase grup cabang olahraga sepak bola di Kamboja pada Mei nanti.

Dari hasil drawing yang dilakukan pada Rabu, 5 April kemarin, Indonesia menempati Grup A yang terdiri dari tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste. Sementara semua negara yang pernah meraih trophy AFF berada di Grup B. Vietnam, Singapura, Malaysia, sang raja sepak bola ASEAN, Thailand, akan menemani Laos di grup B.

Di atas kertas, sekilas Indonesia lebih unggul jika dibandingkan dengan negara lain di Grup A. Namun, justru menghadapi negara-negara tersebut bisa sangat tricky. Tuan rumah Kamboja misalnya. Dalam beberapa tahun terakhir, sepak bola di negara kerajaan itu mulai berkembang. Dukungan penuh dari suporter siap meneror Indonesia. Myanmar dan Filipina juga beberapa kali sering merepotkan Indonesia. Sementara Timor Leste, siap memberi kejutan.

Indonesia sendiri akan diwakili oleh Timnas Indonesia U-22. Regulasi untuk cabang olahraga sepak bola di ajang SEA Games sendiri sudah berubah sejak 2001. Dulu, semua pemain senior boleh ikut. Namun kini mengikuti regulasi yang ada di Olimpiade. Untuk gelaran SEA Games kali ini, hanya pemain yang berusia dibawah 22 tahun plus dua pemain senior.

Timnas U-22 sendiri sudah melakukan pemusatan latihan di bawah . Pembentukan Timnas U-22 ini sendiri tertutup oleh kabar persiapan Timnas U-20 yang akan berlaga di ajang Piala Dunia U-20. Namun, setelah Piala Dunia U-20 batal diselenggarakan di Indonesia, kini semua mata fokus pada Timnas U-22.

Indra Sjafri sendiri kabarnya akan memanggil 7 pemain dari Timnas U-20. Namun, baru tiga pemain yang sudah bergabung dengan pemusatan latihan. Mereka adalah Hokky Caraka, Daffa Fasya, dan Made Tito.

Rencananya sebelum berangkat, Timnas U-22 akan melakukan uji coba melawan Lebanon pada 14 dan 16 April.

Cabang sepak bola SEA Games sendiri meski bukan agenda FIFA, menjadi sebuah holy grail atau cawan suci bagi Indonesia. Bagaimana tidak, medali emas SEA Games 1991 di Manila adalah prestasi terakhir yang berhasil diraih oleh Indonesia hingga saat ini. Bahkan boleh dibilang, tak mengapa Indonesia tidak menjadi juara umum asalkan sepak bola bisa meraih emas.