TIMNAS.CO – Timnas Indonesia akan bertandang ke Irak di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. Shin Tae Yong sudah siapkan taktik redam tuan rumah.
Babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 diprediksi cukup sulit bagi Timnas Indonesia melawan Irak.
Pasalnya, diatas kertas Irak lebih jauh di atas Timnas Indonesia. Apalagi, skuad Garuda harus bermain tandang di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Selain menempuh jarak yang lumayan jauh dan pastinya cukup menyerap banyak stamina pemain.
Timnas Indonesia harus menyiapkan strategi yang bagus untuk menghadapi lawan kuat seperti Irak.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong mengaku sudah menyadari akan kelemahan Timnas Indonesia.
Karena itu Shin Tae Yong mulai menyiapkan taktik untuk meredam serangan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
“Memang perangkat FIFA mereka (Irak) jauh di atas Indonesia, juga lawan yang berat bagi kita. Apalagi kita datang sebagai tamu,” ujar STY (julukan).
Meski begitu pelatih berusia 53 tahun itu tetap optimis untuk menang dari Irak di babak kedua ini.
“Tetapi saya akan berusaha semaksimal mungkin akan membuat taktik yang bisa meredam mereka (Irak),” sambung Shin Tae Yong.
Pelatih asal Korea Selatan itu sudah memboyong pemain sebanyak 14 orang dari Jakarta dan bertolak ke Irak pada Sabtu (11/11).
Pemain lainnya akan menyusul setelah melakukan pertandingan yang masih berjalan. Seperti Nadeo dan Adam Alis yang berangkat dari Bali pada minggu malam.
Dan pemain abroad lainnya akan bergabung langsung di Irak setelah melakoni pertandingan bersama tim masing-masing.
Sedangkan, tim yang diboyong Shin Tae Yong sudah melakukan latihan pemulihan fisik pada Minggu sore 12 November 2023.
Bertolak belakang dengan Timnas Indonesia yang langsung melakukan latihan. Tim tuan rumah malah belum terlihat lakukan latihan.
Irak bertolak dari Baghdad ke Basra tempat pertandingan babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2023 pada Minggu 12 november 2023.
Jadwal pertandingan Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak kedua dilaksanakan tanggal 16 November 2023 pukul 21.45 WIB.