Timnas Indonesia

Statistik Timnas Indonesia U-20 vs New Zealand U-20: Garuda Muda Kurang Beruntung

87
×

Statistik Timnas Indonesia U-20 vs New Zealand U-20: Garuda Muda Kurang Beruntung

Sebarkan artikel ini
Statistik Timnas Indonesia U-20 vs New Zealand
Dok PSSI

TIMNAS.CO baru saja menjalani pertandingan Mini Turnamen Internasional melawan U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Minggu, 19 Februari 2023. 

Meskipun tampil sangat bagus, Timnas Indonesia U-20 harus menerima kekalahan dengan skor 1-2. 

Gol-gol tercipta melalui Oliver Colloty di menit ke-57 dan Jay Herdman di menit ke-69 untuk New Zealand, sedangkan gol balasan dari Timnas Indonesia U-20 dicetak oleh Muhammad Ferrari di menit ke-90+3.

Meskipun kalah, Timnas Indonesia U-20 berhasil mendominasi pertandingan dengan penguasaan bola sebesar 52%, sedangkan New Zealand U-20 hanya mampu menguasai bola sebesar 48%. 

Dari segi tembakan, Timnas Indonesia U-20 melesatkan 15 kali tembakan dengan 4 on target, sedangkan New Zealand U-20 hanya mampu melepaskan 10 tembakan dengan 3 on target. 

Garuda Muda berhasil menciptakan 9 peluang berbahaya, sementara New Zealand hanya menciptakan 7 peluang yang tidak terlalu berbahaya.

Meskipun demikian, finishing New Zealand U-20 lebih baik dengan berhasil mencetak 2 gol, sedangkan Timnas Indonesia U-20 hanya mampu membalas dengan 1 gol.

Dalam hal passing akurasi, kedua tim hampir sama baiknya, hanya saja Timnas Indonesia U-20 berhasil menciptakan 350 passing, sedangkan New Zealand U-20 hanya mampu menciptakan 318 passing. 

Dalam hal disiplin bertahan, New Zealand U-20 tampil sangat disiplin dengan melakukan 16 tekel, 21 intercept, dan 8 clearance, sedangkan Timnas Indonesia U-20 juga cukup disiplin dengan melakukan 20 tekel, 22 intercept, dan 5 clearance.

Hasil ini membuat Timnas Indonesia U-20 memiliki poin sama dengan New Zealand U-20 dengan torehan 3 poin, puncak klasmen semetara masih di pimpin oleh Guatemala U-20 dengan koleksi 6 poin. Semntara Fiji di terbenam di dasar klasmen dengan koleksi 0 poin.

Setelah pertandingan ini, Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi Guatemala U-20 di laga terakhir pada Selasa, 21 Februari 2023, yang akan kembali diadakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno.