Timnas.co – Belum semenit langsung melejit. Kira-kira kalimat itu pas menggambarkan gol Rabbani Tasnim ke gawang Moldova U-20 tadi malam.
Gol Rabbani Tasnim angkat mental Timnas Indonesia U-20 saat berada di posisi tertinggal.
Bermain di Stadion Manvagat Ataturk, Turki, Timnas Indonesia sebenarnya turun dengan kepercayaan diri tinggi saat menghadapi Moldova U-20.
Namun, Timnas Indonesia U-20 tidak menyangka harus kecolongan lebih dulu di babak pertama. Aksi pemain Moldova, Bulmaga, sukses mengonversi umpan tendangan bebas dari rekannya Railean. Skor 0-1 bahkan pertandingan belum berjalan 10 menit.
Timnas Indonesia U-20 menaikkan intesitas serangan. Alih-alih mengejar ketertinggalan, Timnas Indonesia kesulitan menembus barisan pertahanan Moldova yang menerapkan pressing ketat.
Ada beberapa peluang tercipta dari Ronaldo Kwateh dan Marcelino Ferdinan , tapi belum bisa dimaksimalkan menjadi gol. Babak pertama berkesudahan dengan skor 0-1 untuk keunggulan sementara Moldova.
Di babak kedua, Timnas Indonesia U-20 masih kesulitan mencetak gol. Padahal ritme permainan Marselino Ferdinan dkk terlihat lebih fokus ketimbang babak pertama.
Shin Tae-yong lantas melakukan perombakan. Salah satunya dengan menarik keluar Hokky Caraka dan memasukkan Rabbani Tasnim di menit ke-57. Ada harapan top skor Piala AFF U-19 ini mampu membawa perubahan di lini depan.
Insting Shin Tae-yong benar. Baru semenit bermain, Rabbani Tasnim langsung mencatatkan namanya di papan skor. Gol Rabbani Tasnim ini turut mengangkat mental pemain-pemain Timnas Indonesia.