TIMNAS.CO – Kontrak Shin Tae-yong untuk timnas Indonesia akhirnya secara resmi akan diperpanjang oleh PSSI, hal ini diumumkan oleh ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan. Minggu (25/9/2022).
Sebelumnya, kontrak pelatih asal Korea Selatan ini akan berakhir berbarengan dengan usainya Piala Dunia U-20 2023, artinya Shin Tae-yong bersama timnas Indonesia hanya tersisa satu tahun lagi.
PSSI kemudian terus didesak oleh pecinta sepakbola untuk segera memperbaharui perpanjangan kontrak pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Hembusan Shin Tae-yong untuk segera diperpanjang semakin menguat usai timnas Indonesia menekuk tim kuat Curacao yang diatas kertas memiliki peringkat FIFA 2 kali lipat lebih tinggi dari Indonesia.
Bahkan di instagram PSSI, netizen mengatakan untuk segera memperbaharui kontrak STY seumur hidup, mereka juga mengatakan untuk memperbaharui kontrak Shin Tae-yong sampai hari kiamat.
Pada prinsipnya Netizen menginginkan Shin Tae-yong melatih Timnas Indonesia lebih lama lagi.
desakan perpanjang durasi Shin Tae-yong ini tidak terlepas dari kesuksesan Shin Tae-yong dalam memoles Timnas Indonesia, terlihat secara mental, fisik dan taktik permainan yang sudah jauh berkembang.
Hal ini beribas dengan lolosnya timnas senior dan timnas U-20 ke Piala Asia 2023.
Melihat desakan tersebut PSSI langsung merespon permintaan netizen dengan langsung mengabarkan secara resmi perpanjangan kontrak Shin Tae-yong melalui laman resmi PSSI pada Minggu (25/9/2022).