Timnas Indonesia

Jika Didepak Dari Timnas Indonesia, Klub Liga 1 Ini Siap Tampung Shin Tae-yong

77
×

Jika Didepak Dari Timnas Indonesia, Klub Liga 1 Ini Siap Tampung Shin Tae-yong

Sebarkan artikel ini
Timnas Indonesia Shin Tae-yong
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Foto: PSSI)

Timnas.co – Salah satu klub sedang memantau kondisi Shin Tae-yong di tim nasional (Timnas) Indonesia.

Mereka memantau pelatih asal Korea Selatan (Korsel) setelah kemarin masa depannya dipertanyakan lantaran gagal di Piala AFF 2022. Adalah PSIS Semarang yang menyatakan diri siap tampung Shin Tae-yong.

“Ya pasti mendukung Shin Tae-yong sampai akhir kontraknya, kalau bisa diperpanjang. Kemarin di Piala AFF itu memang segala sesuatunya seperti alam tidak menghendaki Indonesia menjadi juara,” ujar Yoyok, mengutip pernyataannya di media ANTARA.

“Jadi, tidak bisa kesalahannya hanya dilimpahkan kepada Shin Tae-yong.”

Yoyok yang merupakan bagian dari klub pun menyatakan siap menampung Shin Tae-yong semisal kepelatihannya di Timnas Indonesia diakhiri .

“Kalau selesai dengan PSSI, kami tertarik mengambilnya,” katanya.

Shin Tae-yong Nyatakan Bertahan di Timnas Indonesia

Shin Tae-yong tetap tangani Timnas Indonesia usai gagal di Piala AFF 2022 kemarin. Dirinya memastikan hal itu kepada media Korea Selatan, Never.

“Indonesia dan saya takkan berpisah. Indonesia negara luar biasa. Saya tidak pernah mendengar nama pelatih diteriakkan dalam pertandingan sepakbola. Fans Timnas Indonesia selalu meneriakkan nama saya, baik saat saya masuk maupun keluar stadion,” kata Shin Tae-yong kepada Naver.

“Setelah liburan singkat, per 1 Februari 2023 kami akan akan melakukan persiapan tampil di Piala Dunia U-20 2023. Indonesia berstatus tuan rumah,” tegas Shin Tae-yong.

Namun begitu, Shin Tae-yong mendapat tugas berat dari PSSI yakni membawa Marselino dkk lolos sampai perempat final. 

Selain itu, ia pun berjanji akan mempersembahkan yang terbaik sebagai penebus kegagalan di Piala AFF 2022 kemarin. 

“Ini merupakan turnamen di mana Marselino Ferdinan yang mengenakan nomor punggung 6 di Piala AFF 2022, akan berpartisipasi di Piala Dunia U-20 2023. Saya akan melakukan yang terbaik untuk memenuhi harapan tersebut (tampil keren di Piala Dunia U-20 2023),” tutup Shin Tae-yong.

STY sendiri pertama kali menangani Timnas Indonesia pada akhir tahun 2019. Selama menangani Timnas, Shin Tae-yong memang belum menelurkan satu gelar juara.