Timnas Indonesia

Jadwal FIFA Matchday Maret 2023: Timnas Indonesia Siap Berduel dengan Burundi

98
×

Jadwal FIFA Matchday Maret 2023: Timnas Indonesia Siap Berduel dengan Burundi

Sebarkan artikel ini
Jadwal FIFA Match Day Maret Indonesia vs Burundi

Ketua Umum , Erick Thohir juga mengatakan bahwa kedepan persiapan untuk pertandingan sudah disiapkan jauh-jauh hari. Bahkan, dia ingin agar jadwal FIFA Matchday lebih terorganisir di tahun-tahun mendatang.

Belum ada rilis resmi tentang venue pertandingan dan jam bertanding. Juga belum ada informasi mengenai stasiun TV atau live streaming yang akan menayangkan pertandingan ini. Begitu juga dengan skuad yang akan diturunkan, masih belum ada informasi resmi.

Namun, jika Indonesia berhasil memenangkan kedua pertandingan melawan Burundi, ini dapat memperbaiki peringkat FIFA Indonesia untuk bulan depan. 

Sebelumnya, pada FIFA Matchday September 2022, Indonesia berhasil menundukkan Curacao dengan skor 3-2 dan 2-1. Saat itu, Indonesia berada di peringkat 155 FIFA, sedangkan Curacao berada di peringkat 84.

Pertandingan melawan Burundi bisa menurunkan skuad pemain naturalisasi seperti Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama. Selain itu, juga akan menurunkan dua pemain berdarah Eropa lainnya, yaitu Elkan Baggott, dan Marc Klok.