Timnas Indonesia

Indonesia Resmi Dituntuk Jadi Tuan Rumah AFF U-16 dan AFF U-19 2024, Makin Sibuk Tahun Depan!

1435
×

Indonesia Resmi Dituntuk Jadi Tuan Rumah AFF U-16 dan AFF U-19 2024, Makin Sibuk Tahun Depan!

Sebarkan artikel ini
Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah AFF U-16 dan U-19 di 2024 (dok PSSI)
Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah AFF U-16 dan U-19 di 2024 (dok PSSI)

TIMNAS.CO – AFF resmi menunjuk sebagai tuan rumah di gelaran sepak bola Asia Tenggara itu.

Dikutip dari akun X @theaseanball bahwa Federasi Sepak Bola Asia Tenggara resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah dan U-19 di 2024.

AFF mengumumkan secara resmi bahwa Indonesia akan ditunjuk sebagai tuan rumah untuk gelaran kompetisi AFF U-16 dan AFF U-19 tahun 2024.

Sedangkan, tuan rumah AFF Championship dan AFF Beach Soccer Championship akan digelar di Thailand.

https://twitter.com/theaseanball/status/1724798252233691269

Itu artinya skuad Garuda akan dapat banyak agenda untuk tahun depan. Sebelum ini Indonesia juga ditunjuk sebagai tuan rumah AFF U-16 di tahun 2022.

Setelah vakum hampir setahun kompetisi AFF U-16 dan U-19 kembali digelar AFF dan Indonesia kembali ditunjuk sebagai tuan rumah.

Sayangnya, saat gelaran pertama Indonesia menjadi tuan rumah Piala AFF U-19 saat itu timnas Garuda harus rela gugur di fase grup.

Timnas Indonesia U-19 saat itu di asuh oleh Shin Tae Yong yang mana pada kompetisi tersebut terdapat insiden.

Diduga Vietnam dan Thailand sudah bermain mata dalam kompetisi Asia Tenggara terbesar ini.

Hal tersebut membuat banyak perdebatan dalam laga berlangsung Piala AFF U-16 2022.

Terlepas dari itu, kemungkinan besar Timnas Indonesia U-16 yang berlaga di AFF 2024 akan diampu kembali oleh .

Sedangkan, AFF U-19 /U-20 akan kembali dilatih oleh Indra Sjafri mengingat Timnas Indonesia U-20 sedang mempersiapkan diri untuk lolos Piala Dunia 2025.

Dan kompetisi tersebut sudah terkonfirmasi akan dipegang oleh Indra Sjafri sebagai pelatih kepala.

Untuk pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong sudah memiliki agenda di tahun 2024 dengan Timnas U-23 di Piala Asia Qatar yang berlangsung mulai dari April hingga Mei mendatang. ***