Timnas Indonesia

Head-to-Head Timnas Indonesia vs Thailand di SEA Games, Kedua Negara Sudah 3 Kali Bertemu di Final

5878
×

Head-to-Head Timnas Indonesia vs Thailand di SEA Games, Kedua Negara Sudah 3 Kali Bertemu di Final

Sebarkan artikel ini
head to head indonesia vs thailand di SEA Games

Thailand sudah mencatatkan 34 kemenangan, 20 imbang dan baru kalah 18 kali dari . Jumlah gol Thailand ke gawang Timnas Indonesia juga luar biasa.

Tercatat sudah 128 gol berhasil disarangkan Thailand ke gawang Timnas Indonesia. Dan Timnas Indonesia baru menyarangkan 85 gol ke gawang Thailand.

Timnas Indonesia sendiri terakhir bertemu Thailand pada tanggal 29 Desember 2022 lalu dalam fase grup Piala AFF 2022. Timnas Indonesia hanya bermain imbang 1-1.

Dan kini, kedua negara akan kembali bertemu di laga puncak 2023 pada Selasa, 16 Mei 2023. Ini adalah pertemuan ke-4 kalinya kedua negara di laga .

Timnas Indonesia pertama kali bertemu Thailand dalam semifinal SEA Games 1977. Laga berakhir dengan kemenangan Thailand karena terjadi keributan di lapangan.

Timnas Indonesia kembali bertemu Thailand pada SEA Games 1979. Kali ini Timnas Indonesia kalah 1-3 dan menang adu penalti di babak penentuan runner up.

SEA Games 1981, giliran Thailand yang menjungkalkan Timnas Indonesia dengan skor 2-1 di babak semifinal.

Timnas Indonesia kemudian dihajar 0-5 oleh Thailand di fase grup SEA Games 1983.

Semifinal SEA Games 1985 menjadi rekor terburuk Timnas Indonesia saat berhadapan dengan Thailand: 0-7.

Untungnya, rekor tersebut tidak terulang lagi saat Timnas Indonesia berhadapan dengan Thailand di fase grup SEA Games 1987. Skor berakhir 0-0 dan Timnas Indonesia menyudahi turnamen dengan medali emas.

Timnas Indonesia berhasil meraih medali perunggu SEA Games 1989 setelah bermain imbang 1-1 dengan Thailand hingga babak perpanjangan waktu. Di babak adu penalti, Timnas Indonesia menang 9-8.

Laga final SEA Games 1991 mempertemukan Timnas Indonesia dengan Thailand. Bermain imbang 0-0  hingga babak perpanjangan waktu, Timnas Indonesia akhirnya keluar sebagai juara setelah mengalahkan Thailand 4-3 di babak adu penalti.

Thailand berhasil membalas kekalahan di laga semifinal SEA Games 1993 dengan skor tipis 1-0.

Timnas Indonesia bertemu Thailand yang bertindak sebagai tuan rumah pada laga pembuka fase grup SEA Games 1995. Timnas Indonesia tumbang 1-2.