Timnas Indonesia

Duet Dimas Drajad dan Ramadhan Sananta di Timnas Indonesia Bisa Garansi Gol dan Kemenangan Bagi Skuad Garuda

793
Duet Dimas Drajad dan Ramadhan Sananta
Selebrasi gol Dimas Drajad dan Sananta (instagram/timnasindonesia)

TIMNAS.CO – Shin tae-yong pada babak kedua pertandingan vs Brunei mencoba mendapatkan dan di lini depan Timnas Indonesia.

Hasilnya ternyata luar biasa, total ada 5 gol yang berhasil diciptakan oleh kedua bomber ganas Timnas Indonesia tersebut.

Dimas Drajad berhasil mencetak hattrick pada pertandingan itu, gol pertama dicetak pada menit ke-7 memanfaatkan bola muntah tandukan Hokky Caraka, gol kedua menit ke-72 lewat tandukan berkelas dan gol ketiga menit ke-90+1 lewat tendangan plesing terukur.

Sementara itu Ramadhan Sananta yang baru masuk di babak kedua pada menit ke-57 menggantikan Hokky Caraka, langsung unjuk gigi dengan menciptakan gol pertama di menit ke-62 lewat eksekusi penalti dan gol kedua hadir 5 menit kemudian lewat sundulan kepala.

Kombinasi dua penyerang era baru Timnas Indonesia berhasil mengantarkan Timnas Indonesia menang 6-0 tanpa balas pada leg pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Brunei.

Perburuan penyerang haus gol Shin Tae-yong pun akhirnya berbuah manis dengan produktifnya Dimas Drajad dan Ramadhan Sananta.

Seperti diketahui sebelumnya, Shin Tae-yong terus berburu penyerang haus gol, bahkan sampai frustasinya, Shin Tae-yong pernah menanyakan langsung ke netizen lewat sosial medianya, perihal rekomendasi siapa penyerang terbaik Timnas Indonesia.

Dimas Drajad saat ini sudah mengoleksi 10 caps di Timnas Senior dengan koleksi 6 gol, sementara Ramadhan Sananta yang baru bermain di level senior sejauh ini sudah berhasil mencetak 3 gol.

Exit mobile version