Terbukti Rabbani tampil paling subur di Timnas Indonesia U-20 pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dengan mengemas tiga gol.
Saat tampil di Piala AFF U-19 2022, Rabbani sukses jadi top skor Garuda Nusantara. Penyerang bertipe konvensional ini mengemas empat gol.
Satu keunggulan Rabbani Tasnim yakni dia memiliki tendangan keras dan sundulan mematikan. Tapi apakah itu akan berfungsi membantu Timnas Indonesia U-20 membobol gawang Moldova? Kita lihat saja.
Rahmat Beri Santoso
Semenjak gabung Timnas Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Rahmat Beri Santoso memang belum mencetak gol.
Namun, dari kegigihannya bermain bisa saja pemain belakang Timnas Moldova jadi kewalahan mengadang Rahmat membuka rekening golnya.
Ronaldo Kwateh
Kemampuan Ronaldo Kwateh belakangan ini sering diragukan. Sejak Piala AFF U-19 2022 hingga Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, pemain keturunan Liberia ini bak kehilangan naluri mencetak gol. Bahkan di beberapa pertandingan Timnas Indonesia dia sering dicadangkan.
Mencetak gol ke gawang Moldova hari ini kemungkinan besar akan menambah kepercayaan dirinya dan menjawab keraguan Shin Tae-yong kepada dirinya.
Sekadar diketahui, jadwal Timnas Indonesia U-20 vs Moldova U-20 akan berlangsung di Antalya, Turki, hari ini. Pertandingan akan digelar dua kali. Laga kedua akan berlangsung tanggal 4 November.
Moldova U-20 tidak memiliki persiapan panjang sebelum menjalani laga ini. Berbeda dengan Timnas Indonesia U-20 yang sejak tanggal 15 Oktober lalu sudah berlatih di Turki.
Daftar pemain Moldova U-20
Kiper: Roman Dumenco (Sheriff Tiraspol), Denis Vornic (Zimbru Chisinau)
Belakang: Nicolai Covalschi, Vladislav Coli (keduanya, Sheriff Tiraspol), Mihai Morozan, Cătălin Cucoș (keduanya, Zimbru Chișinău), Gabriel Holban (Milsami Orhei), Cristian Martin (Real Succes Chișinău), Călin Carp ( Alboraya UD, Spanyol)
Tengah: Iulian Bejan, Marius Curo, Vlad Răileanu (Tustrei, Zimbru Chișinău), Tudor Butucel, Mihai Lupan (keduanya, Petrocub Hîncești), Nichita Gorea (Johvi FC Phoenix, Estonia), Vladislav Ursu (FC Wurzburger Kickers, Jerman), Vicu Bulmaga (FK Teplice, Republik Ceko)
Depan: Daniel Muntean (Foresta Suceava, Rumania), Serghei Miscov (CSF Balti), Rostislav Garganciuc (Zimbru Chisinau)