Sepakan

Bamidele Frank Bob Manuel, Penyerang Hebat Persik yang Lebih Unggul dari Dele Alli

903
Bamidele Frank Bob Manuel vs Dele Alli
instagram/pengamat_sejarah_persik dan spursofficial

kembali melanjutkan tren kemenangan beruntun mereka. Kali ini, Persita Tangerang yang menjadi korban keganasan mereka pada laga tunda pekan ke-18 pada Jumat, 24 Maret 2023 di Stadion Brawijaya, Kediri.

Persik Kediri unggul tiga gol lewat gol Yohanes Pahabol di babak pertama, serta dua gol dari Paulo Silva di babak kedua.

Persita Tangerang hanya mampu membalas lemat gol penalti Ramiro Fergonzi pada menit ke-60. Rekor kemenangan Macan Putih menjadi bertambah dengan 7 kali kemenangan.

Dan hanya perlu dua kemenangan beruntun lagi supaya bisa menyamai rekor 9 kemenangan milik PSM Makassar musim ini serta Bali United pada musim 2021-2022.

Persik Kediri sendiri tinggal menyisakan tiga laga sisa melawan Dewa United, Persikabo 1973, dan Persis Solo. Jika berhasil menyapu bersih semuanya, maka akan ada rekor baru yang tercipta.

kini Persik Kediri langsung meroket ke papan tengah di peringkat ke-12 setelah pada awal hingga pertengahan putaran kedua selalu menempati dua besar peringkat bawah.

Fans Persik Kediri tentu saja senang bukan main melihat pencapaian klubnya meski sebagian menyayangkan kepada baru telat panasnya.

Persik Kediri pernah menjadi kekuatan menakutkan di kancah persepakbolaan tanah air dalam medio 2003-2008. Padahal pada tahun 2000, klub ini baru promosi ke kasta kedua.

Bagi kebanyakan orang, masa emas Persik Kediri terjadi pada Liga Indonesia 2006. Saat itu Persik Kediri berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 3-2 di final.

Dan berbicara tentang Persik Kediri, sudah pasti tak akan bisa untuk tidak membahas Cristian Gonzales.

Mantan pemain PSM Makassar ini adalah top skor sepanjang masa Persik Kediri dengan catatan 102 gol dalam 98 penampilan selama rentang 2005 hingga 2008. Sebuah catatan yang sangat luar biasa.

Namun selepas El Loco pergi, tak ada yang mampu menggantikan perannya sebagai perobek utama jala lawan untuk Persik Kediri.

Kini Persik Kediri belum menemukan lagi sosok ganas di lini serang. Hanya Youssef Ezzejjari yang mampu menciptakan lebih dari 15 gol dalam satu musim bersama Persik Kediri yakni pada 2021 dimana penyerang asal Spanyol ini berhasil menyarangkan 18 gol.

Exit mobile version