Piala Dunia

Cerita Menarik Gunawan, Fans Sepak Bola Asal Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

8528
×

Cerita Menarik Gunawan, Fans Sepak Bola Asal Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

Sebarkan artikel ini
Gunawan dan keluarga (Foto: FIFA)

TIMNAS.COPiala Dunia U-17 masih berlangsung di Indonesia dan sudah mencapai fase akhir. Turnamen akan memasuki fase perempat final yang dimulai di Jakarta International Stadium (JIS), Jumat (24/11) pukul 15.30 WIB antara Spanyol U-17 melawan Jerman U-17.

Sayang bagi tuan rumah, U-17 tak bisa melaju jauh dan kandas di fase grup A setelah meraih dua hasil imbang lawan Ekuador U-17 (1-1), Panama U-17 (1-1), dan kalah dari Maroko U-17 (1-3).

https://twitter.com/U17WC/status/1727362534062379016

Kendati demikian, fans sepak bola di Tanah Air masih dapat menikmati pertandingan berkualitas dari tim-tim yang sudah mencapai fase gugur dan berusaha jadi yang terbaik. Salah satu fans itu adalah Gunawan.

Berasal dari Cilandak Lor, Jawa Barat, Gunawan rela melakoni perjalanan jarak jauh demi dapat menyaksikan laga langsung di stadion.

“Saya sudah menunggu sejak Piala Dunia U-20 FIFA dibatalkan, dan itu mengecewakan. Tapi sekarang Piala Dunia FIFA -17 diadakan di sini dan saya sangat bangga.” kata Gunawan seperti dilansir dari laman resmi FIFA.

“Langsung pesan tiket pertandingan dan beli official merchandise. Saya mendukung semua aspek turnamen ini!”

“Menyenangkan sekali menyaksikan sepak bola internasional, ini salah satu pengalaman terbaik. Menonton sepak bola secara langsung lebih baik daripada di televisi: Anda dapat melihat semua sisi lapangan, Anda dapat melihat keterampilan para pemain dengan jelas, dan Anda dapat merasakan gairah dengan lebih baik.”

“Bisa nonton bareng istri dan anak juga sangat spesial. Hadiah terbaik adalah menonton sepak bola secara langsung, jadi baik itu di level internasional atau klub, saya selalu menontonnya bersama keluarga.”

https://twitter.com/InfosuporterID/status/1727339736711544887

Gunawan, selayaknya pekerja kebanyakan, bangun pagi dan siap bekerja. Ia meminta pulang lebih awal dari pekerjaannya jika ada pertandingan sepak bola, untuk bersiap dan pergi bersama keluarganya. Perjalanan panjang pun dilakoninya.

Bahkan, Gunawan sudah memesan tiket final yang akan dimainkan di Stadion Manahan, Surakarta, pada Sabtu (02/12) pukul 19.00 WIB. Ia juga menonton turnamen bergengsi kategori usia muda untuk mendapatkan pengalaman berharga, sebab ia pelatih usia muda di kampung halamannya dari U-10, U-12, U-15, dan U-17.