NewsTimnas Indonesia

Timnas Indonesia U-20 Berencana TC di Eropa Untuk Persiapan Piala Asia U-20 2023

111
×

Timnas Indonesia U-20 Berencana TC di Eropa Untuk Persiapan Piala Asia U-20 2023

Sebarkan artikel ini
TC di Eropa
Instagram/PSSI

TIMNAS.CO – Timnas Indonesia U-20 berencana melakukan training camp (TC) di Turki dan Spanyol dalam rangka persiapan Piala Asia U20 2023.

Indonesia memastikan lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan usai menjadi juara Group F.

Timnas Indonesia U-20 sukses mencukur Timor Leste (4-0), Hongkong (5-1) dan Vietnam (3-2).

2023 akan di gelar pada tanggal 3 Maret sampai 18 Maret 2023.

Untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin menghadapi kompetisi antar negara Asia tersebut, Timnas U-20 juga berencana menggelar TC di benua biru.

Hal ini disampaikan oleh, Dir Teknis PSSI, Indra Sjafi. menurutnya saat ini staf pelatih sudah mengajukan cetak biru untuk mempersiapkan Timnas U-20 Indonesia tampil di Piala Asia U-20 2023

Rencananya, Skuad Garuda Muda akan memulai pemusatan latihan di Eropa pada 10 Oktober mendatang.

“Pelatih sudah menyampaikan roadmap dan akan dimulai lagi Oktober untuk persiapan tim TC di Eropa,” kata Indra Sjafri, Selasa, (20/9/2022).

Mantan pelatih Timnas U-19 di era Evan Dimas Dkk itu mengatakan bahwa dua negara Eropa yang menjadi tujuan pemusatan latihan (TC) Timnas U-20 Indonesia adalah negara Turki dan Spanyol.

“Tanggal 10, kami pergi ke Turki. Sebulan kemudian, kami pindah ke Spanyol,” katanya.

Anak asuh Shin Tae-yong tersebut tak hanya menjalani pemusatan latihan, namun juga akan menjalani laga uji tanding bersama sejumlah tim, termasuk yang akan tampil di Piala Dunia U20 2023.

“Kami akan menjalani beberapa uji coba di Turki dan Spanyol dan kami akan mencoba bermain melawan negara-negara yang lolos ke Piala Dunia U20,” kata Indra.

“Ada sekitar empat (uji tanding) di Turki dan kurang lebih jumlah yang sama juga di Spanyol,” tambahnya.

Pada Piala Asia U20 2023 mendatang, Indonesia masuk dalam pot tiga bersama Vietnam, Yordania dan China.

Namun, Garuda Nusantara juga berpeluang menempati pot kedua, tergantung siapa dari dua tim terakhir yang mendapatkan tiket ke Uzbekistan.

Karena saat ini baru 14 negara yang memastikan lolos di Piala Asia U-20 2023 dari total 16 tim yang akan berlaga di Uzbekistan nanti.