Pertandingan uji coba Timnas Indonesia U-19 vs Pohan Steelers FC berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Garuda Nusantara. Laga kali ini digelar di Riverside Soccer Field pada Rabu (6/4/2022).
Pada laga ini pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memilih untuk menurunkan pemain andalannya sejak game pertama. Pemain tersebut adalah Ronaldo Kwateh, Marselino Ferdinan dan Kakang Rudianto.
Begitu pula Muhammad Rafli Asrul yang merupakan pencetak gol pada pertandingan uji coba sebelumnya, tampil sejak menit awal.
Laga uji tanding ini dilangsungkan dalam tiga babak dengan dengan masing-masing babak berjalan selama 40 menit.
Jalannya Pertandingan Timnas Indonesia U-19 vs Pohang Steelers FC
Pada babak pertama kedua tim bermain imbang dan ditutup dengan skor sama 0-0. Kemudian, di pertandingan kedua tim asuhan Shin Tae-yong berhasil memimpin. Ronaldo Kwateh berhasil mencetak satu gol.
Pemain asal Madura United itu mencatatkan namanya di papan skor, skuad Garuda Nusantara unggul 1-0.