News

Timnas Indonesia Batal Uji Coba FIFA Matchday Maret 2022, PSSI: Permintaan Shin Tae-yong

95
Timnas Indonesia Batal Uji Coba

batal uji coba internasional alias FIFA Matchday edisi Maret 2022. PSSI menyebut, keputusan pembatalan uji tanding ini adalah permintaan dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Sebelumnya, PSSI mengagendakan uji coba dua kali selama periode Maret 2022 dan melobi beberapa tim untuk bertanding bersama Timnas Indonesia, salah satunya Kroasia.

Pada kalender FIFA Matchday sebelumnya, yakni pada Januari 2022 lalu, skuad Garuda menjalani dua pertandingan FIFA Matchday menghadapi Timor Leste di Bali. Sementara itu, FIFA Matchday selanjutnya dijadwalkan pada 21-29 Maret mendatang.

Namun berdasarkan kabar terbaru Shin Tae-yong disebut sudah meminta kepada PSSI untuk membatalkan FIFA Matchday. Usulan pembatalan tersebut itu disampaikan karena Shin Tae-yong yang juga menangani Timnas U-19 akan melakoni pemusatan latihan (TC) Korea Selatan.

“Menurut Shin Tae-yong laga FIFA Match Day di bulan Maret tidak efektif dan efisien. Hal ini karena dia juga memimpin tim U-20 persiapan Piala Dunia U-20 2023 menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan,” ungkap Ketum PSSI Mochamad Iriawan mengutip dari laman PSSI, Selasa (1/3/2022).

Atas permintaan itu, PSSI pun menyetujuinya. Agenda FIFA Matchday Timnas Indonesia Maret 2022 pun resmi tak digelar.

Sebelum Timnas Indonesia batal uji coba, Mochamad Iriawan mengatakan PSSI telah berupaya mencari lawan untuk berhadapan dengan Timnas Indonesia di FIFA Matchday edisi Maret 2022.

Pria yang biasa disapa Iwan Bule ini pun menyampaikan bahwa PSSI memahami permintaan Shin Tae-yong dan mendukung seluruh program sang pelatih demi prestasi Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong sendiri menyampaikan pembatalan FIFA Matchday ini karena tim pelatih tengah fokus untuk TC Timnas U-20 di Korea Selatan. Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa tim kepelatihan sedang mempersiapkan tim untuk turnamen besar yang akan datang, seperti SEA Games.

“Setelah ini, kita harus mempersiapkan pemanggilan pemain untuk pemusatan latihan SEA Games yang diikuti pemain dari klub dalam negeri dan luar negeri. Untuk itu, harus dilakukan komunikasi dari sekarang,” jelas Shin Tae-yong terkait kabar Timnas Indonesia batal uji coba FIFA Matchday edisi Maret 2022.

Exit mobile version