News

Timnas Argentina Tiba di Jakarta, Ini Agenda Pertama Mereka!

5606
×

Timnas Argentina Tiba di Jakarta, Ini Agenda Pertama Mereka!

Sebarkan artikel ini
Timnas Argentina ketika disambut oleh PSSI.
Timnas Argentina ketika disambut oleh PSSI. (pssi.org)

TIMNAS.CO – Skuad akhirnya telah mendarat di Jakarta setelah penerbangannya dari Beijing pada hari Jumat (16/6/2023).

Tim Tango yang dipimpin oleh pelatih Lionel Scaloni itu tiba di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng pada pukul 21.50 WIB.

Ketua Umum , Erick Thohir secara langsung menyambut kedatangan dari tim juara dunia setibanya mereka di Indonesia dengan sangat meriah.

Tak hanya Erick Thohir saja, beberapa pimpinan PSSI lainnya seperti Wakil Ketua UMum Zainudi Amali, serta sejumlah anggota Komite Eksekutif seperti Endri Erawan, Arya Sinulingga, Eko Setyawan, Muhammad, Hasnur Sulaiman, Rudy Yulianto, Sumardji, dan Sekjen Yunus Nusi juga turut memberikan sambutan.

“Selamat datang di Indonesia tim Argentina. Semoga mereka enjoy, nyaman dan menikmati pertandingan di sini, ” kata Erick Thohir kepada rombongan Argentina.

Agenda Timnas Argentina di Jakarta

Timnas Argentina akan melaksanakan laga melawan Skuad Garuda pada Senin (19/6/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Setelah sebelumnya menjalani laga melawan Australia di Beijing, Tim Tango itu akan segera menjajal kekuatan Timnas Indonesia di stadion kebanggaan Merah Putih.

Skuad Argentina sebelumnya berhasil meraih kemenangan dengan 2 gol tanpa balas saat melawan negara Kanguru.

Setibanya di Bandara Soekarno Hatta, skuad Lionel Scaloni itu langsung transit menuju hotel untuk beristirahat setelah perjalanan cukup panjang.

Sementara di hari berikutnya, mereka akan langsung berlatih di Stadion Utama Gelora Bung Karno sebelum laga melawan Indonesia dimulai.

Ketidakhadiran Lionel Messi

Pada sesi penerimaan tamu dari Argentina oleh PSSI, tidak terlihat keberadaan Lionel Messi di romongan tim juara dunia itu.

Sebelumnya, memang diinformasikan bahwa Lionel Messi tidak turut hadir ke Indonesia untuk menjalani laga FIFA MatchDay melawan skuad Garuda.

Mendengar hal tersebut, banyak orang yang merasa kecewa karena idolanya tidak turut hadir untuk beraksi di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Akan tetapi, sebagian orang merasa tidak masalah dan tetap antusias untuk melihat bagaimana Timnas Indonesia menghadapi tim terkuat di dunia itu.