News

Siap Lawan Argentina, Asisten Pelatih Timnas: Salut dengan PSSI!

4791
Asisten Pelatih Shin Tae Yong merasa salut dengan PSSI karena berhasil mewujudkan laga Indonesia vs Argentina.
Asisten Pelatih Shin Tae Yong merasa salut dengan PSSI karena berhasil mewujudkan laga Indonesia vs Argentina. (dok: pssi.org)

TIMNAS.CO secara resmi telah mengonfirmasi laga persahabatan di yang mempertemukan antara tim Indonesia dengan Argentina.

Sebelumnya, kabar mengenai datangnya Argentina ke Indonesia sudah menyebar di masyarakat dan digunakan sebagai candaan belaka.

Namun, baru-baru ini publik dibuat heboh dengan pengumuman yang telah disampaikan oleh PSSI tentang FIFA MatchDay di bulan Juni nanti.

Pada pertengahan bulan depan, Indonesia dipastikan akan menjamu Messi dan kawan-kawan untuk bertanding dalam laga persahabatan.

Hal ini tentunya membuat publik terkejut dan memuji tindakan PSSI, termasuk dengan asisten pelatih di skuad .

Nova Arianto atau Vava, asisten pelatih lokal yang bekerja bersama Shin Tae Yong mengungkapkan perasaan senangnya mendengar pengumuman dari PSSI itu.

Ia yang sebelumnya diberi tanggung jawab untuk menjadi asisten pelatih U-20 kini berada di tim senior bersama Shin Tae Yong.

‘'Sekarang saya menjadi asisten pelatih tim nasional. Karier saya dimulai saat menjadi asisten pelatih U-20 yang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 pada 2021 lalu. Namun, setelah batal, saya terus bersama coach Shin di tim senior,'' ujar Vava.

Ia merasa senang mendengar kabar bahwa timnas senior bisa bertanding melawan Argentina di FIFA MatchDay yang akan diadakan dalam waktu dekat.

Walaupun dirinya sendiri sudah sadar, bahwa secara skill dan materi pemain, Indonesia berada jauh di bawah Argentina.

Namun, hal tersebut tidak dijadikan sebagai masalah bagi dirinya, ia menganggap pertandingan ini sebagai sarana pelatihan mental dan pengalaman bagi timnas Indonesia.

Di sisi lain, ia pun mengungkapkan bahwa timnas Indonesia dikabarkan akan melawan tim-tim kuat lain dari berbagai belahan dunia.

Tentunya, pertandingan-pertandingan tersebut dilakukan bukan untuk mencari kemenangan, melainkan mencari pelajaran.

‘'Saya salut dengan kepengurusan PSSI di bawah Pak Erick Thohir. Mereka memikirkan FIFA matchday dengan baik dan teliti. Setelah melawan Argentina, tahun depan kabarnya akan melawan tim-tim kuat dunia lainnya. Ini bagus bagi pengalaman pemain Indonesia,'' imbuh Vava.

Exit mobile version