News

Sentil Shin Tae Yong! Pelatih Borneo FC Tak Terima Lilipaly Dicoret dari Timnas Indonesia: Tunggu Netizen Bicara?

679
Pelatih Borneo FC sentil Shin Tae Yong tak terima pemainnya dicoret (IG Lilipaly)
Pelatih Borneo FC sentil Shin Tae Yong tak terima pemainnya dicoret (IG Lilipaly)

TIMNAS.CO – Pelatih Boreno FC Nabil Husein melalui akun pribadinya sentil tentang dicoretnya dari skuad.

Pemain Stefano Lilipaly tak masuk dalam daftar panggilan Shin Tae Yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Menanggapi hal tersebut pelatih Borneo angkat suara tentang pencoretan anak didiknya oleh Shin Tae Yong.

Nabil Husein ucap bahwa Shin Tae Yong memiliki cara pandang yang unik dalam memilih pemain.

Sebanyak 25 pemain sudah dipanggil oleh pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan itu untuk ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang.

Namun, sayangnya striker dari Borneo FC itu tak dipanggil untuk perkuat Timnas Indonesia saat laga lawan Brunei mendatang.

Karenanya Pelatih Borneo FC Nabil Husein secara tersirat sentil Shin Tae Yong mengenai keputusannya mencoret Lilipaly.

“Pelatih itu memang unik. Kurang bisa menilai kontribusi pemain. Kecuali netizen bicara baru dia panik, canda coach,” tulis Nabil Husein di laman X @nabilhusein17.

Hal ini mendapat tanggapan dari warganet yang memiliki pemikiran sama mengenai pencoretan Lilipaly dari Timnas Indonesia.

“Iya kenapa gak dipanggil sih Lilipaly,” tulis akun @andipratama.

Dikutip dari laman Facebook Info Bola Timnas beberapa warganet juga menanyakan perihal pemanggilan kembali Egy namun tidak Lilipaly.

“Masak Egy yang mainnya kaya gitu dipanggil padahal Lilipaly lagi on fire,” ujar akun @MuhRusdi.

Sindiran dari Pelatih Borneo FC itu bernada candaan tapi ditanggapi serius oleh beberapa warganet.

Meski begitu posisi Lilipaly di Timnas Indonesia pastinya akan diisi oleh pemain yang pas menurut Shin Tae Yong.

Untuk kepastian mengapa tak dipanggil Lilipaly oleh STY di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 kali ini masih menjadi misteri.

Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan berlangsung tanggal 12 dan 17 Oktober 2026.

Pertandingan pertama Indonesia akan menjadi tuan rumah di tanggal 12 Oktober di Stadion GBK pukul 19.00 WIB. ***

Exit mobile version