News

Rumput GBK Rusak Lagi, Siapa Yang Harus Disalahkan?

119
×

Rumput GBK Rusak Lagi, Siapa Yang Harus Disalahkan?

Sebarkan artikel ini
Rumput GBK Rusak Lagi
Dok GBK.ID

Penggunaan stadion untuk acara lain selain sepakbola sangat diperbolehkan bahkan diatur oleh sebagai induk sepakbola tertinggi.

Pemakaian stadion sebagai tempat acara selain acara olahraga salah satunya bertujuan untuk meningkatkan nilai jual. Uang sewa yang dibayarkan oleh penyelenggara dapat digunakan untuk biaya perbaikan dan pengembangan stadion.

Mengenai masalah rumput, FIFA menyarankan untuk semua stadion memakai rumput artifisial karena lebih memudahkan jika lapangan harus ditutupi sementara.

Biasanya, rumput akan mengalami stres jika ditutup. Rumput artifisial ini maksudnya bukanlah rumput buatan, melainkan rumput asli yang seperti karpet. Bisa digulung dan diganti.

Rumput yang dipakai di GBK sendiri adalah jenis rumput yang terbaik untuk digunakan dalam pertandingan sepakbola.

Masalahnya, suhu Jakarta yang tergolong panas membutuhkan perawatan rumput yang ekstra. Selain itu, drainase juga harus menunjang. Karena jika cuaca panas, drainase yang baik dibutuhkan untuk menjaga kelembapan. Sementara jika hujan, dapat menghilangkan genangan.