News

Prediksi Borneo FC vs Bali United Pekan Kedua Liga 1 2023-2024

4980
×

Prediksi Borneo FC vs Bali United Pekan Kedua Liga 1 2023-2024

Sebarkan artikel ini
Prediksi Borneo FC vs Bali United Liga 1 2023-24

dan sebenarnya adalah dua klub yang “bersaudara”, Dan dua saudara ini sudah harus saling berhadapan di Liga 1 musim 2023-2024 yang akan berlangsung pada 8 Juli 2023.

Baik Borneo FC maupun Bali United, gagal meraih poin penuh pada pekan pertama. Borneo FC harus puas berbagi poin dengan Persik Kediri setelah keunggulan 1-0 buyar pada menit ke-92 setelah Anderson Carneiro berhasil menyamakan kedudukan lewat gol spektakuler.

Bali United lebih sial lagi. Serdadu Tridatu dipaksa dibuat bertekuk lutut oleh permainan disiplin SS Sleman dan dipermalukan 0-1 di kandang sendiri.

Dalam laga nanti, Borneo FC tampak lebih diunggulkan. Selain bermain di depan pendukungnya sendiri yang siap memadati Stadion Segiri, dari segi permainan Pesut Etam jauh lebih atraktif dan menarik ketimbang tamunya.

Dua rekrutan asing terbaru, Silverio Silva dan Win Naing Tun bermain cukup apik dalam laga debut mereka di Liga 1.

Meski kehilangan Jonathan Bustos yang hijrah ke PSS Sleman, lini tengah dan aliran serangan Borneo FC tetap tampil menggigit bahkan terlihat jauh lebih seimbang. 

Matheus Pato juga siap untuk mempertahankan gelar top skor musim lalu. Penyerang asal Brasil tersebut sudah berhasil membuka rekening golnya pada pekan pertama. 

Di bangku cadangan, pelatih Pieter Huistra juga masih punya banyak pilihan pemain. Mulai dari Ihsanul Zikrak hingga Taufany Muslihuddin.

Situasi yang berbeda dihadapi oleh Bali United. 

Permainan mereka tetap sama seperti musim sebelumnya. Monoton dan masih berharap pada situasi bola mati. Dan berguling-guling seperti biasa. Seperti tidak ada pilihan lain yang ditawarkan oleh Stefano Cugurra.

Lini tengah dan depan Bali United kini terlihat memprihatinkan. Brwa Nouri adalah pemain yang hebat. Namun kemampuannya sudah tergerus oleh usia.

Bali United juga membiarkan Rizky Pellu pergi tanpa mencari pemain lain yang lebih berpengalaman. Padahal Rizky Pellu sangat agresif dalam melakukan pressing.

Inilah yang kemudian membuat pekerjaan Eber Bessa di lini tengah makin berat. Gelandang asal Brasil ini kesulitan untuk mengirimkan bola untuk dikejar oleh Privat Mbarga ataupun mencoba melakukan progresi ke depan.