News

Persija Ucapkan Salam Perpisahan ke Yusuf, Hanno dan Krmencik

138
×

Persija Ucapkan Salam Perpisahan ke Yusuf, Hanno dan Krmencik

Sebarkan artikel ini
Persija berpisah dengan ketiga pemain asingnya
Persija berpisah dengan ketiga pemain asingnya (sumber: Persija)

TIMNAS.CO –  mengumumkan perpisahan dengan tiga pemain asingnya yang direkrut saat Liga 1 2022/2023. Adapun pemain yang berpisah dengan Persija adalah , dan Abdulla Yusuf.

Hal ini mengingat ketiga pemain tersebut telah sepakat untuk tidak melanjutkan kerjasama dengan Persija Jakarta untuk laga musim depan.

Seperti yang diketahui, ketiga pemain tersebut merupakan pemain yang didatangkan oleh Thomas Doll untuk memenuhi slot asing pada musim tahun lalu.

Selama berada di dalam kandang Persija Hanno misalnya diketahui telah bermain sebanyak 18 kali dan memberikan lima gol dan satu assist.

Sementara itu Krmencik yang diketahui merupakan top skor Persija Jakarta berhasil menyumbang sepuluh gol dan satu assist dalam 23 laga. Selain itu pemain asing Yusuf diketahui telah membukukan sembilan gol dan satu assist dalam 17 laga.

Dilansir dari laman resmi Persija, Yusuf menjadi sorotan setelah mencetak gol dari setpierce tendangan bebas saat mengalahkan PSM 4-2 pada 25 Januari 2023 silam. Sementara Krmencik berhasil memberikan hattrick ke gawang PSS di laga terakhirnya bersama tim persija di 15 April 2023 lalu.

Di sisi lain, Hanno tidak mau ketinggalan. Ia disebut sempat menjadi penyelamat Macan Kemayoran dari kekalahan saat bertanding melawan PSM yang merupakan pemenang dalam Liga 1 2022/2023.

Hanno  waktu itu berhasil menyamakan kedudukan hingga skor berakhir imbang di 1-1.

Kebersamaannya bersama tim Macan kemayoran tentu memberikan pengaman dan kenangan tersendiri bagi ketiga pemain tersebut. Hanno mendoakan agar tim Persija kedepannya bisa menjadi juara.

“Saya ingin mengucapkan banyak terima kasih untuk semua (rekan) satu tim dan semua pengalaman yang saya dapatkan di sini, (saya) mendoakan yang terbaik untuk Persija kedepannya dan saya percaya (Persija) bisa menjadi juara dalam waktu dekat,” ucap Hanno, dikutip dari laman resmi Persija Kamis (15/6/2021)

Dalam kesempatan yang sama Krmencik juga mengungkapkan terimakasih yang mendalam karena telah banyak belajar dari persija yang tentunya akan sulit dilupakan.