Upaya Mencari calon lawan Timnas Indonesia, Ketua Umum Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan berharap Timnas Indonesia dapat menembus ranking 150 FIFA pada tahun ini.
Saat ini, Tim Merah Putih berada di posisi 160 per 10 Februari 2022.
Demi mewujudkan ambisinya itu, pria yang karib disapa Iwan Bule ini akan menjembatani Timnas Indonesia supaya mendapatkan lawan dengan peringkat FIFA yang yang jauh lebih baik. Mantan Kapolda Metro Jaya ini disebut sedang berusaha membuka kemungkinan uji coba Timnas Indonesia melawan dua timnas Eropa, yaitu Slovakia dan Bosnia.
Slovakia dan Bosnia akan menjadi calon lawan Timnas Indonesia pada FIFA Match Day bulan maret mendatang.
Namun, Iwan Bule tak dapat memastikan bahwa proses tersebut akan berjalan mulus. Pasalnya, di tengah kondisi COVID-19 yang kembali meningkat, segala hal jadi lebih sulit untuk dilaksanakan.
“Kami memang mencari lawan dengan peringkat FIFA tinggi agar poin kita besar. Selain itu, Indonesia juga bisa mendapat pengalaman berharga,” ujar Mochamad Iriawan.
Slovakia dan Bosnia sendiri bukan negara sembarangan. Slovakia saat ini menempati posisi ke-46 dunia. Timnas negara ini juga dibela oleh beberapa bintang papan atas sepak bola Eropa, salah satunya Milan Skriniar yang kini memperkuat Inter Milan.
Sementara itu, Bosnia berada diurutan 56 dunia yang juga diperkuat oleh beberapa pemain top seperti Edin Dzeko, Sead Kolasinac dan Miralem Pjanic.
Namun jika akhirnya keinginan PSSI untuk menghadirkan lawan tangguh bagi Timnas Indonesia asal negara Eropa gagal terealisasi, Mochamad Iriawan sudah memiliki rencana lain. Rupanya negara Asia Timur yang memiliki peringkat jauh lebih tinggi daripada Timnas Indonesia akan menjadi opsi lain.
Pada musim ini Tim Garuda dinilai dalam performa stabil. Di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong, skuad Garuda sukses memperbaiki urutannya di ranking FIFA.
Saat pelatih Shin Tae-yong pertama kali datang untuk menangani Timnas Indonesia, Merah Putih masih berada di posisi 176 dunia. Berselang satu bulan kemudian, peringkat Timnas Indonesia naik ke posisi 165 dunia. Kemudian kembali melonjak dengan bercokol di ranking 164 dan akhirnya bercokol di urutan 160 dunia per 10 Februari 2022.