News

Asis Sandy Walsh Bantu KV Mechelen Bantai Klub Pemain Timnas Jepang

562
×

Asis Sandy Walsh Bantu KV Mechelen Bantai Klub Pemain Timnas Jepang

Sebarkan artikel ini
Sandy Walsh kemungkinan bisa bela Indonesia lawan Irak
Sandy Walsh kemungkinan bisa bela Indonesia lawan Irak. (Instagram.com/sandywalsh)

Pemain termahal Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Sandy Walsh kembali berkontribusi untuk kemenangan timnya.

Pemain dari KV Mechelen ini berhasil menorehkan satu asis pada saat melawan klub salah satu pemain Timnas Jepang bernama Kawabe.

Pada laga yang diadakan pada hari Kamis dini hari (21/12), Sandy Walsh dipercaya oleh Besnik Hasi menjaga pertahanan KV Mechelen sejak menit awal melawan .

Dari segi statistik, KV Mechelen tampil sangat mendominasi. Hal itu terlihat dari total penguasaan bola yang berhasil mereka torehkan sekitar 64%, selain itu KV Mechelen juga sukses mencetak 27 tendangan ke arah gawang kiper Standard de Liege.

Dari awal babak pertama, KV Mechelen berkali-kali sukses menciptakan peluang. Skuad Malinwa semakin ganas menyerang sejak salah satu pemain Standard de Liege bernama M.Bope mendapatkan kartu merah setelah melakukan pelanggaran di menit ke-12.

Gol pertama sukses tercipta di menit ke-35 melalui sepakan striker andalan KV Mechelen setelah Bassette mendapatkan , skor 1-0 bertahan sampai akhir babak pertama.

Permainan dari awal babak kedua tidak begitu berubah, KV Mechelen tetap mendominasi pertandingan. Baru di menit ke-67 KV Mechelen berhasil menggandakan skor lewat sepakan Mrabti. Skor berubah menjadi 2-0.

Sebelum akhir babak kedua selesai, pemain Standard de Liege kembali melakukan pelanggaran, malangnya kesalahan tersebut dia lakukan di dalam kotak pinalti.

Pemain Gelandang KV Mechelen bernama Haireman bertugas sebagai algojo pinalti, dia sukses memaksimalkannya menjadi gol di menit ke-93 dan membuat skor menjadi 3-0.

Selain sukses mendapatkan tambahan 3 poin, laga yang menambah torehan asis Sandy Walsh ini juga membuat klasemen KV Mechelen naik.

Dari yang mulanya berada di rank-11 , posisi KV Mechelen merangkak naik ke posisi ke-9 dengan raihan 22 poin tepat di atas posisi Standard de Liege.

Jika ditotal pemain berdarah Surabaya ini sudah memainkan 18 laga di ajang Jupiler Pro League dan  sudah bermain sebanyak 1.227 menit.