TIMNAS.CO – Sebanyak 40 ribu tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Palestina di ajang FIFA Matchday telah ludes terjual. Duel antara kedua skuad ini dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 14 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).
“Tiketnya terjual habis dari kuota yang telah ditentukan sebanyak 40.000 tiket sold out, animo warga Surabaya luar biasa untuk sepak bola,” kata Arya Sinulingga dikutip dari Antara, Senin (12/6).
Menurut Arya, dengan terjualnya tiket duel persahabatan antara skuad Garuda melawan timnas Palestina dan Argentina membuktikan bahwa animo masyarakat begitu tinggi untuk menyaksikan aksi para punggawa Timnas Indonesia.
Arya Sinulingga juga mengatakan bahwa kemungkinan akan mengadakan laga-laga Timnas Indonesia di kota-kota lainnya, tentunya dengan kualitas stadion yang memadai.
“Jadi tidak harus di GBK. Saat ini di Surabaya dan mungkin ke depan bisa di kota lainnya karena animo masyarakat untuk menonton sepakbola tinggi,” ucapnya.
Diketahui bahwa Timnas Palestina telah mendarat di Indonesia sejak Sabtu, 10 Juni 2023 dan langsung menjalani sesi latihan perdana pada Minggu, 11 Juni 2023. Adapun latihan tersebut dilaksanakan di Stadion Gelora 10 November, Surabaya di bawah naungan pelatih Makram Daboub.
“Sudah datang di Surabaya tadi pagi, artinya apa, ini sebuah kebanggaan buat kita, bahwa Palestina yang berada di atas kita, peringkatnya, berkenan hadir di Indonesia,” kata Arya.
“Semoga pemain kita bisa bermain maksimal meskipun Palestina berada di atas Indonesia,” tambahnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum PSSI-nya Palestina (PFA) Souzan Salab mengatakan bahwa laga persahabatan ini bukan tentang siapa yang menang atau kalah. Kendati demikian, dia menuturkan bahwa Timnas Palestina bangga bisa berlaga dengan Timnas Indonesia.
Mengingat perjuangan Indonesia yang dengan teguh memberi dukungan kepada Palestina, Souzan menyampaikan rasa terima kasihnya. Bahkan dia menilai bahwa Indonesia telah melakukan pengorbanan besar hingga harus kehilangan status tuan rumah di ajang Piala Dunia U-20.