Radar Pemain

Saddil Ramdani Cetak Gol Lewat Tendangan Bebas, Sabah FC Terhindar Dari Kekalahan

135
Saddil Ramdani Cetak Gol

TIMNAS.CO – Punggawa , cetak gol lewat tendangan bebas, gol tersebut membuat pemain asal Raha, Sulawesi Tenggara tersebut kembali menjadi sorotan publik di Malaysia.

Gol spektakuler tersebut menyelamatkan muka Sabah FC dari kekalahan di depan publiknya sendiri.

Sabah FC menjamu KL City FC pada lanjutan Malaysia Super League, Kamis (1/9/2022) di Stadion Likas, Kota Kinabalu.

KL City FC adalah tim yang baru saja mengalahkan PSM Makassar di Final Zona Asean Piala AFC 2022, Rabu (24/8).

Saddil Ramdani kembali diturunkan sebagai starter dalam pertandingan yang berakhir sama kuat tersebut.

Jalannya pertandingan berlangsung sangat seru, Sabah FC yang menjadi tuan rumah harus tertinggal lebih dulu lewat aksi Ginacarlo Gallifuoco pada menit ke 5′, pemain yang pernah membela Tottenham Hotspur itu mencetak gol melalui skema tendangan bebas.

Tertinggal satu gol, Sabah FC terus meningkatkan intensitas serangan, namun sampai dengan babak pertama selesai skor masih tetap 0-1.

Babak kedua baru berjalan, Sabah FC berhasil menyamakan kedudukan lewat gol yang diciptkan oleh Dominic Tan di menit ke 47′.

Saddli Ramdani terlibat dalam proses gol terjadi, pemain timnas Indonesia tersebut mengirim umpan kepada Dominic Tan lewat sisi kanan.

Umpan tersebut teruskan Dominic Tan ke kotak pinalti. Bola di halau oleh bek KL City FC. Sayang halauan tidak sempurna dan kembali ke kaki Dominic Tan. Tanpa pikir panjang di langsung menyapu bola tersebut dan gol. 1-1 untuk kedua tim.

Tak lama setelah gol penyeimbang, Sabah FC kembali kebobolan lewat sundulan Muhammad Akram Muhnian di menit 61′. Gol ini tercipta lewat skema yang sama dengan gol pertama KL City.

Pertandingan sepertinya akan berakhir dengan kekalahan Sabah FC di depan publiknya sendiri. Namun jelang 5 menit sebelum pertandingan usai, Saddil Ramdani muncul sebagai pahlawan penyelamat.

Mendapatkan hadiah tendangan bebas di daerah berbahaya, Saddil Ramdani menjadi eksekutor tendangan tersebut. Sepakan keras kaki kirinya tidak mampu dibendung oleh kiper KL City FC.

Exit mobile version